News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Cricket ke India, Kejurnas U-19 di Serpong

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dubes Inggris Terima Kunjungan Cricket Indonesia

TRIBUNNEWS, COM.JAKARTA - Pengurus Pusat Persatuan Cricket Indonesia (PP PCI) 2015-2019 terus bergerak cepat.

Mereka tidak main-main dengan tekad yang diusungnya sejak awal membuat cricket semakin diakrabi dan berkembang pesat di tanah air.

PP PCI 2015-2019 yang diketuai oleh Ketua Komisi III DPR RI DR Aziz Syamsuddin sudah memiliki banyak program.

Pembinaan tim nasional dan usia muda, termasuk yang menjadi prioritas. Ini tentu terkait tantangan besar yang sudah menanti, yakni banyaknya event regional dan internasional.

Saat ini, PP PCI memberangkatkan timnas putra dan putri untuk menjalani pelatihan dan serangkaian pertandingan di Rajasthan, India, 11-22 Desember. Timnas cricket senior ini sudah diberangkatkan Jumat (10/12) lalu, berjumlah 32 orang.

"Mohon doa restunya agar cricket Indonesia dapat lebih berprestasi dan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional," demikian antara lain dikemukakan Priskila Evalianitha, Ketua Bidang Head of Media, PR and Promotion PP PCI 2015-2019.

Sementara timnas senior try-out di India, di dalam negeri PP PCI menggelar kejuaraan nasional yunior di bawah usia 19 tahun (U-19) sejak 12 Desember lalu dan berlangsung hingga 21 Desember mendatang. Kejurnas U-19 ini digelar di Wisma Puspitek, Serpong, Banten, diikuti 8 Provinsi.

"Mari kita berharap dan sama-sama kita doakan, pelatihan ke Rajasthan, India, dan hasil kejurnas U-19 akan menghasilkan dan menciptakan timnas cricket Indonesia yang kuat kedepannya. Terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada PP PCI," ujar Priskila.

Priskila bersama Ketum PP PCI DR.Aziz Syamsuddin, Bendahara Umum Rita Widyasari, PH.D, dan Sekjen Arsyad Achmadin, pada Senin (14/12) malam bertemu dengan Dubes Inggris Moazzam Malik dan beberapa perwakilan kedutaan besar negara-negara Commonwealth, di kediaman resmi Dubes Inggris.

Pertemuan ini dimaksudkan untuk menggalang dukungan negara-negara anggota Commonwealth dalam upaya percepatan perkembangan olahraga cricket di Indonesia.

Cricket selama ini memang lebih dikenal dan populer di negara-negara Commonwealth, termasuk Inggris, Australia, India, dan Pakistan, negara asal Moazzam Malik.

Popularitas cricket di sebagian besar negara Commonwealth bahkan melampaui sepakbola. Jumlah penonton pertandingan cricket di Australia, India dan Pakistan rata-rata melampaui jumlah penonton sepakbola. tb

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini