News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Olimpiade 2016

Menpora Janjikan Penerbangan Kelas Bisnis untuk Atlet Olimpiade

Penulis: Reynas Abdila
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menpora Imam Nahrawi mengunjungi Pelatnas PBSI.

TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah memberi bukti dukungan kepada para atlet nasional yang bakal berlaga di Olimpiade Rio de Janeiro, Brasil, Agustus mendatang.

Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Imam Nahrawi dalam kunjungannya ke Markas PP PBSI, Kamis (16/6/2016) siang tadi, berjanji memberikan fasilitas penerbangan kelas bisnis bagi para atlet.

Hal itu guna menjaga kondisi pemain selama menempuh perjalanan yang diperkirakan memakan waktu hingga 30 jam tersebut.

"Dengan demikian diharapkan mereka bisa lebih rileks dalam menempuh perjalanan udara," terang Menpora.

Selain itu, Menpora juga siap meningkatkan jumlah bonus terhadap para atlet yang meraih medali di Olimpiade,

Atlet bulutangkis senior, Liliyana Natsir yang hadir dalam kesempatan itu menuturkan rasa terima kasih atas perhatian dari Menpora.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan bapak Menpora dalam persiapan menuju Olimpiade. Terima kasih juga pak, tiket pesawat kami di-upgradeke kelas bisnis," tutur Butet sapaan akrabnya mewakili rekan-rekan lain.

Tim bulutangkis rencananya akan dikukuhkan oleh KOI (Komite Olimpiade Indonesia) pada 21 Juli 2016 dan dilepas oleh Presiden Joko Widodo pada 22 Juli 2016 mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini