News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Olimpiade 2016

Separuh Warga Brasil Tolak Olimpiade 2016

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Logo Olimpiade 2016

TRIBUNNEWS.COM, RIO DE JANEIRO - Olimpiade 2016 yang akan dipusatkan di kota Rio de Janeiro ternyata tak disambut hangat warga Brasil.

Hal ini tercermin dari hasil jajak pendapat yang dilakukan Datafolha.

Jajak pendapat Datafolha yang dipublikasikan di surat kabar Folha memperlihatkan kalau jumlah warga Brasil yang tidak suka dengan penyelenggaraan Olimpiade semakin naik.

Kini, 50 persen warga Brasil menolak Olimpiade Rio yang akan diselenggarakan kurang dari tiga pekan mendatang, demikian menurut jajak pendapat yang dirilis pada Selasa (19/7).

Jumlah ini naik dua kali lipat sejak jajak pendapat serupa dilakukan tiga tahun lalu.

Olimpiade pusim panas di Rio de Janeiro, dimulai pada 5 Agustus, akan jadi yang pertama yang digelar di Amerika Selatan.

AFP melaporkan, Brasil masih terguncang oleh resesi terburuknya, skandal korupsi yang melibatkan banyak elite politik serta sengketa pemakzulan yang kemungkinan akan memaksa presiden nonaktif Dilma Rousseff untuk lengser.

Jajak pendapat itu menunjukkan 40 persen warga setuju dengan Olimpiade Rio, turun dibandingkan dengan tiga tahun lalu yakni 64 persen.

Olimpiade Rio akan mendatangkan lebih banyak dampak negatif dibanding positif bagi Brasil, kata 63 persen responden.(antara)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini