News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Olimpiade 2016

Hendra/Ahsan Tersingkir dari Olimpiade 2016

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan (kanan) dan Hendra Setiawan (kiri).

Laporan Wartawan SuperBall.id, Murtopo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Harapan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan untuk meraih medali di ajang Olimpiade Rio de Janeiro 2016 akhirnya pupus.

Ahsan/Hendra gagal melewati babak penyisihan Grup D.

Seperti dikutip SuperBall.id dari Rio2016.com, Hendra/Ahsan tidak mampu mengamankan posisi runner-up Grup D setelah dikalahkan pasangan China, Chai Biao/Hong Wei.

Bermain di Riocentro-Pavilion 4, Rio de Janeiro, Sabtu (13/8/2016) malam, Hendra/Ahsan menyerah 15-21, 17-21 di pertandingan ketiganya. 

Sebelumnya  Hendra/Ahsan juga takluk di tangan pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa pada pertemuan kesepuluh mereka, dengan skor 17-21, 21-16, 14-21.

Pasangan peringkat dua dunia itu hanya mampu meraih kemenangan atas pasangan India, Manu Attri/Reddy B Sumeeth 21-18, 21-13.

Kekalahan atas Chai/Hong tersebut menjadi kekalahan kedua bagi Hendra/Ahsan dari empat pertemuan mereka melawan ganda China tersebut.

Saat ini harapa Indonesia hanya bertumpu pada dua pasang ganda campuran masing-masing Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Praveen Jordan/Debby Susanto.

Indonesia juga memiliki peluang dari sektor ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, Tunggal putra Tommy Sugiarto, dan Tunggal Putri Lindaweni fanetri.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini