TRIBUNNEWS.COM - Tiga petarung Mixed Martial Arts (MMA), Anthony Engelen (Belanda), Marchin Prachnio (Polandia), dan Vincent Latoel (Belanda), mengunjungi Kantor Redaksi Harian Super Ball, Senin (22/8).
Mereka berada di Jakarta untuk mengikuti ONE Championship: Titles & Titans. Pertarungan tersebut akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC) pada 26-27 Agustus 2016.
Sebagai persiapan melakoni ONE Championship, ketiganya berlatih di bawah asuhan eks petarung MMA asal Belanda, Martijn "The Specialist" De Jong.
Khusus bagi Anthony dan Vincent, keduanya ternyata keturunan Indonesia. Orang tua Anthony berasal dari Manado, sedangkan Vincent berdarah Ambon.
"Saya sangat senang bisa berada di sini, bertarung di Jakarta," ujar Anthony yang sekilas penampilannya mirip dengan bintang MMA asal Republik Irlandia, Conor McGregor.
"Saya merasa seperti di rumah sendiri, karena di sini ada keluarga dan penggemar yang selalu mendukung," kata Anthony melanjutkan.
Hal senada juga diungkapkan oleh Vincent. Petarung yang nyaris menjadi pesepak bola ini menyatakan kesiapannya dalam menghadapi lawannya di ONE Championship.
"Senang rasanya bisa kembali ke Indonesia. Benar-benar suatu kehormatan. Saya senang sekali bisa mendapatkan kesempatan ini," tutur Vincent.
Anthony, Marchin, dan Vincent bercerita mengenai berbagai hal, termasuk bagaimana mereka bisa menjadi petarung MMA.
Kisah unik diutarakan oleh Marchin. Ia mengaku terjun ke dunia seni bela diri setelah terinspirasi dari film kartun Dragon Ball.
"Ya, dulu saya menyukai Dragon Ball. Dari situlah kemudian saya mempelajari berbagai ilmu bela diri, seperti jujutsu dan kick boxing," kata Marchin.
Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Selasa (23/8/2016)