TRIBUNNEWS.COM - Edi Subaktiar/Richi Puspita Dili akhirnya berhasil lolos ke babak semifinal Yonex-Sunrise Indonesian Masters 2016.
Sempat beradu ketat, Edi/Richi akhirnya sukses menuntaskan perlawanan rekannya sendiri, Irfan Fadhilah/Weni Angraini, 18-21, 27-25 dan 21-16 di babak perempat final.
“Game pertama dan kedua belum lepas banget mainnya, masih cari-cari. Jadi sempat tegang juga di akhir game kedua. Tapi di game ketiga sudah lepas, jadi mainnya lebih jalan,” kata Richi.
Di semifinal, Edi/Richi akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Kian Meng Tan/Pei Jing Lai.
Sebagai pasangan baru, Edi/Richi belum pernah berhadapan dengan Kian/Pei.
Namun bersama pasangan sebelumnya, Edi dan Richi masing-masing pernah sekali bertemu.
Edi dengan Gloria Emanuelle Widjaja menang dari Kian/Pei di Macau Open 2015, sedangkan Richi yang berpasangan dengan Riky Widianto sebelumnya kalah di China Masters 2016 dari Kian/Pei.
“Besok mau main all out aja, karena kalau kami berdua kan belum pernah ketemu. Kalau dulu saya sama Riky pernah,” kata Richi.
“Saya pernah ketemu pas masih berpasangan dengan Gloria. Yang pasti besok pengen main maksimal dan gimana caranya saya harus menang,” ujar Edi.
Selain Edi/Richi, dua wakil ganda campuran juga melesat ke semifinal. Ronald Alexander/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faisal/Shela Devi Aulia akan saling berhadapan untuk memperebutkan tiket final. (pbsi)