News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Aero Sutan Aswar Finish Posisi Ketiga Seri Aqua X International USA 2016 di Chicago

Penulis: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aero Sutan Aswar (posisi tiga)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juara Dunia Jet Ski 2014, Aero Sutan Aswar menempati peringkat ketiga, pada Seri Aqua X International USA 2016 yang berlangsung di Chicago, Amerika Serikat.

Dalam lomba yang dilangsungkan tanggal 10-11 September itu, Aero finish kedua pada Moto pertama.

Menurut Laporan Ayah Aero, Fully Sutan Azwar Kamis (15/9/2016), Aero sempat alami accident karena Jetski nya berbenturan keras dengan peserta lainnya.

”Adanya benturan itu berdampak kurang bagus terhadap performa jetski Aero sendiri,” ungkap Fuly Sutan Azwar.

Di motto kedua Aero mendapat perlawanan sengit dari peserta, benturan yang terjadi di moto pertama itu  sangat menganggu performa Aero.

Di moto ketiga, awan kelabu kembali menyelimuti tim Jetski Indonesia. Di motto ketiga ini Aero Sutan Aswar terpaksa harus mengganti jetski yang digunakan dengan jetski cadangan.

Menurut Fully Sutan Aswar pergantian Jetski sesuai peraturan yg berlaku pada Aqua X Series ini, maka peserta dikenakan penalty turun dua posisi dari hasil di tiga motto yang diikuti.

”Pada motto ketiga ini Aero berupaya meriah hasil maksimal karena pencapaian di motto ketiga ini dipastikan akan terkena penalty,” kata Fully Sutan Aswar.

Pada Motto ketiga ini, Aero finish kelima ,dan ditambah penalty turun dua tingkat sehingga akhirnya harus puas di tempat kelima.

Meski terkendala faktor tekhnis, namun secara keseluruhan Aero Sutan Aswar berhak naik podium ketiga.

Posisi pertama Brian Baldwin dari Amerika Serikat dan Kedua Craig Warner juga dari Amerika Serikat. Sementara Aero ,menempati peringkat ketiga.

 Klasemen untuk Overall, Aero Sutan Aswar masih belum tergoyahkan ditempat teratas hingga seri penyelenggaraan di Chicago.

"Mudah mudahan Aero bisa mengulangi sukses lagi seperti tahun yang lalu meraih predikat juara duna,” demikian Fully Sutan Aswar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini