TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Atlet Wushu Jawa Timur, Felda Elvira Santoso (23) mengawali hari ini, Selasa (20/9/2016) dengan satu medali emas. Tambahan satu medali dari Felda ini membuat pundi-pundi emas Jawa Timur menjadi 27, terpaut satu medali dari posisi kedua yang ditempati DKI Jakarta dengan raihan 28.
“Puji Tuhan, Felda bisa meraih emas,” kata Yuliana Kurniawan pelatih Wushu putri kepada Surya, Selasa (20/9/2018).
Felda meraih emas di nomor daoshu dan gunshu putri. Di posisi kedua ada Monica Pransisca Sugianto dari Jawa Barat, sedangkan di posisi ketiga ada Nadya Permata Setyawan.
Emas yang diraih Felda disambut suka cita. Teriakan ‘Jatim Wani!’ dari para pendukung terdengar keras di GOR Padjajaran, Bandung.
Pada Minggu (18/9/2016), Felda Elvira Santoso mendapat perak di nomor Chang Quan dengan perolehan nilai 9.52.
Felda terpaut 0.01 dari peringkat satu asal Jabar Monica Pransisca Sugianto dengan nilai 9.53. Hari ini, Felda memperbaiki performanya dan berhasil mendapat emas. (Benni Indo/Surya)