Laporan Wartawan Banjarmasin Post, Mariana
TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Festival Pencak Silat Budaya Kuntaw 2017 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan digelar.
Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Yuyu Rahmat Maulana mengatakan, Festival Pencak Silat Budaya Kuntaw 2017 ini merupakan bentuk melestarkan budaya Banjar peninggalan para pendahulu.
Kejuaraan itu, lanjut dia, juga sekaligus seleksi para pesilat budaya untuk berlaga di ajang kaliber nasional, Selasa (11/4/2017).
Kuntaw terbilang istimewa, karena cabang olahraga (cabor) ini memiliki kejuaraan sendiri. Ia tidak tergabung pada ajang Festival Olahraga Rekreasi Daerah (FORDA) 2017.
Melihat antusiasme masyarakat yang begitu besar untuk menyaksikan dan berpartisipasi pada festival kuntaw ini, Yuyu menuturkan nantinya akan terus meningkatkan olahraga budaya Banjar ini.
“Animo masyarakat yang begitu besar sangat potensi untuk mengembangkan olahraga ini di Kalimantan Selatan,” ujarnya.
Yuyu pun berharap semakin banyak regenerasi Pencak Silat Budaya tidak hanya di Kalimantan Selatan, namun juga dapat mewakili dan membanggakan banua di level nasional dan internasional.(*)