TRIBUNNEWS.COM - Absennya Serena Williams di Wimbledon tahun ini tak mengurangi keseruan persaingan di antara petenis putri.
Masih ada Venus Williams, dan petenis kembar identik asal Republik Ceska, Karolina dan Kristyna Pliskova.
Karolina yang saat ini menempati peringkat ketiga, dan dianggap sebagai salah satu petenis yang memiliki servis kedua terbaik, digadang-gadang sebagai kandidat juara Wimbledon tahun ini.
Petenis berusia 25 tahun itu datang ke Wimbledon seusai menyandang gelar juara Aegon International Eastbourne, yang berakhir 30 Juni lalu.
Baca: Joachim Loew, Pelatih Bertangan Dingin
Namun, prestasi terbaik Karolina di arena Wimbledon dalam empat tahun terakhir, hanya sampai putaran kedua.
"Saya belum bermain dengan benar-benar baik di Wimbledon, meskipun tahun lalu saya berhasil cukup baik di nomor ganda (mencapai semifinal bersama Julia Gorges). Saya ingin membuat langkah besar di sini, semoga segala sesuatunya menjadi lebih baik tahun ini," ujar Karolina, seperti dikutip Daily Sports.
Langkah Karolina untuk memperbaiki rekornya di nomor tunggal putri akan dimulai ketika berhadapan dengan petenis Rusia, Evgeniya Rodin, di putaran pertama Wimbledon, besok.
Lawan Karolina bukan cuma para petenis dari berbagai negara, tetapi juga saudara kembar identiknya sendiri, Kristyna Pliskova, yang akan menghadapi petenis Italia Roberta Vinci di putaran pertama.
Jika kedua saudara kembar yang hanya terpaut 20 menit waktu kelahiran itu bisa lolos terus, bukan tak mungkin mereka bisa saling berhadapan satu sama lain.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Selasa (4/7/2017)