News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Asian Games 2018

OCA Usul Tambah Dua Cabor Asian Games 2018

Penulis: Reynas Abdila
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

logo Asian Games 2018

TRIBUNNEWS.COM - Dewan Olimpiade Asia (OCA) mengusulkan tambahan dua cabang olahraga di ajang olahraga akbar Asian Games 2018.

Itu sampaikan Direktur Umum dan Teknik OCA Husain Al-Mussalam selepas Rapat Koordinasi Panitia Asian Games 2018 ketujuh di Jakarta, Jumat (18/8/2017).

"Ada cabang olahraga yang sudah masuk dalam Olimpiade 2020 seperti skateboard, tapi itu hilang dalam program Asian Games. Kami mengonfirmasi itu hari ini," katanya.

Selain itu adalah olahraga kurash sebagai cabang potensi perolehan medali untuk negara-negara Asia Tengah.

"Asian Games ini terdiri dari cabang olahraga Olimpiade dan cabang olahraga tradisional seperti pencak silat. Negara-negara Asia Tengah tentu tidak berpotensi meraih medali dalam pencak silat. Mereka ingin ada ada cabang olahraga yang mewakili kawasan mereka," kata Husein.

Program cabang olahraga Olimpiade 2020 terdapat nomor pertandingan baru pada cabang judo, tenis meja, tenis, pentathlon, dan balap sepeda.

Namun demikian, sambung Husein, nomor pertandingan baru sesuai program Olimpiade Tokyo 2020 itu tidak akan menambah anggaran penyelenggaraan Asian Games 2018.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini