News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

LIMA Futsal

UNY Kawinkan Gelar Juara LIMA Futsal Kaskus Central Java and Yogyakarta Conference 2017

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tim Futsal Universitas Negeri Yogjakarta

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Tim Futsal Universitas Negeri Yogjakarta berhasil mengawinkan gelar juara LIMA Futsal Kaskus Central Java and Yogyakarta Conference 2017.

Kepastian itu datang setelah putra UNY  sukses memetik kemenangan dengan skor 7-3 atas  Unnes dalam laga final  pada Minggu (27/8).  

Keberhasilan yang juga lebih dahulu dicapai tim putri kampus yang sama dengan membungkam UII dengan skor telak 5-0.  Kemenangan tersebut sekaligus juga  menempatkan UNY sebagai Juara bertahan dua musim berturut-turut.

Laga final putra antara UNY  dari  grup A dan Unnes  selaku wakil grup B, adalah  juga pertandingan yang mempertemukan dua pemuncak masing-masing grup.

Maka tak heran, jika pertemuan kedua tim langsung panas sejak menit pertama. Masing-masing pemain dari tiap kubu tampil penuh semangat demi gengsi dan nama baik kampus.

Permainan cepat langsung disajikan kedua tim, hasilnya penonton tak terlalu menunggu lahirnya gol pertama. Adalah sepakan Rivaldy (11) pada menit ketiga menjadi kelanjutan start cepat kedua tim sekaligus membawa Unnes lebih dahulu unggul.

 Semenit kemudian, Unnes kembali menambah perolehan skornya melalui sepakan Anggoro (16). UNY yang sempat terkejut dengan gol-gol lawan mulai bangkit dan menata serangan secara lebih rapi.

Hasilnya pada menit 11, gol balasan pun tercipta melalui kaki Maezar. Tak puas, Maezar kembali mencetak sebuah gol pada menit ke-15. Pada menit ke-17, hattrick  diciptakan Maezar. Hattrick Maezar menutup babak pertama dengan keunggulan UNY, 3-2.

Di babak kedua, UNY masih mendominasi pertandingan. Sasmitha (6) melalui sepakan mulusnya pada menit ke-26 menambah gol UNY. Semenit kemudian, UNY menambah kembali perolehan gol melalui tembakan Tri (12).

Tak lama kemudian, pada menit ke-29, UNY memperlebar jarak via tendangan Wildan (14). Hingga paruh waktu babak kedua, Unnes belum mampu menambah perolehan gol. Skema powerplay pun dilancarkan Unnes untuk menyerang UNY.

Pada menit ke-36, UNY mampu memanfaatkan kesalahan skema powerplay Unnes melalui tembakan Sasmitha (6). Unnes membalas.

Sepakan Bayu (5) semenit sebelum peluit panjang ditiup turut menyumbang gol untuk Unnes. Meski begitu, Unnes belum mampu mengejar keunggulan UNY.

“Di babak pertama, kami sempat tertinggal. Namun, kami mencoba membuat pemain kami nyaman. Kami memperbaiki permainan di babak kedua. Banyaknya suporter juga membuat kami bangkit,” ucap Saryono, pelatih UNY.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini