News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pengprov PGSI Jateng Kembali Buat Terobosan Baru Gelar Liga Gulat Mahasiswa 2018

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengprov PGSI Jateng Kembali Buat Terobosan Baru Gelar Liga Gulat Mahasiswa 2018

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Pengurus Provinsi Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (Pengprov PGSI) Jateng bersiap menggelar Liga Gulat Mahasiswa Jateng Open 2018. Event ini terselenggara dari kerjasama dengan Bank Jateng dan Kopertis IV Wilayah Jateng-DIY.

Ketua Pengprov PGSI Jateng, Andreas Budi Wirohardjo menjelaskan, Minggu (3/3/2018), Liga Gulat Mahasiswa Jateng Open 2018 mendapat respon positif dari PP PGSI 2018-2022 yang diketuai oleh Trimedya Panjaitan.

Menurut Andreas, Trimedya Panjaitan sudah berencana membuka langsung perhelatan yang menyediakan hadiah puluhan juta rupiah ini.

Liga Gulat Mahasiswa Jateng Open 2018 akan digelar dalam tiga seri. Seri pertama dihelat 5-6 Mei, seri II pada 1-2 September, dan seri III direncanakan 10-11 November.

Tak bisa dipungkiri jika antusiasme masyarakat terhadap gulat saat ini makin meningkat, selaras dengan kian tingginya animo untuk menggeluti olahraga ini."Pencinta olahraga gulat mengapresiasi kepengurusan baru PP PGSI, dan menaruh harapan besar pada pak Trimedya Panjaitan," ungkap Budiharto ST, MM, ketua panitia Liga Gulat Mahasiswa Jateng Open 2018.

Respon positif dari komunitas gulat nasional diwujudkan Pengprov PGSI Jateng dengan memanggungkan konsep liga yang pernah dilaksanakan tahun 2017. "Kami sengaja menyasar kaum mahasiswa untuk sekaligus membuktikan pada masyarakat Indonesia, bahwa olahraga gulat disukai segala lapisan masyarakat," papar Andreas BW.

"Dengan ketatnya kompetisi maka akan muncul pegulat pegulat tangguh Indonesia," ujar Ketua Pengprov PGSI Jateng.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini