News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Blibli Indonesia Open 2018

Tiga Ganda Campuran Indonesia Lolos ke Delapan Besar

Penulis: Reynas Abdila
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto

TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak tiga ganda campuran Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir melesat ke babak delapan besar Blibli Indonesia Open 2018.

Ajang tahunan yang kali ini bagian dari HSBC BWF World Tour Super 1000 dihelat di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (5/7/2018).

Tiket pertama diamankan oleh Ricky/Debby usai menaklukkan pasangan Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachi dengan dua game langsung 21-14 dan 21-19 dalam waktu 39 menit.

“Saya bersyukur bisa memenangkan laga hari ini. Game pertama lebih yakin, percaya diri karena sejak awal sebelum bertanding sudah fokus. Jadi mengawali game pertama sudah siap. Game kedua ketinggalan dulu tapi saya lebih tenang, dan mencoba fokus satu demi satu dulu,” kata Ricky.

“Sebenarnya pada pertandingan tadi kami sudah menerapkan pola-pola yang diarahkan pelatih. Siapa yang lebih sabar saja kunci kemenangan di pertandingan tadi, karena pola saya dan Ricky dengan pasangan Thailand itu hampir mirip,” tambah Debby.

Kemudian Hafiz/Gloria membuat kejutan dengan menundukkan unggulan enam dari Denmark, Mathias Christiansen/Christinna Pedersen, 14-21, 21-13 dan 21-7 dalam waktu 56 menit. 

"Untuk lawan besok, kami baru tahu ketemunya sesama pemain Indonesia, karena kami fokus satu demi satu pertandingan. Kalau ketemu pasangan Indonesia, kami coba main maksimal saja," tutup Gloria.

Tak ingin ketinggalan dari junior-juniornya, Tontowi/Liliyana pun akhirnya mampu menyusul ke perempat final, dengan bekal kemenangan 23-21 dan 21-19 atas wakil Jepang, Yugo Kobayashi/Misaki Matsutomo.

“Senang bisa menang dan lolos ke perempat final. Tetapi jujur saja pada pertandingan hari ini saya pribadi merasa kurang puas. Banyak kesalahan sendiri yang dilakukan dan memberikan poin cuma-cuma untuk lawan. Pokoknya untuk besok saya berharap bisa tampil lebih baik lagi,” ujar Liliyana.

"Sebetulnya saya merasa mainnya sudah enak di game pertama, tetapi di tengah pertandingan, fokus menurun. Jadi banyak mati sendiri dan lawan banyak dapat poin,” tambah Tontowi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini