TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Luis Milla memutuskan untuk pamit dari Indonesia usai timnas U-23 Indonesia secara dramatis 3-4 kalah adu penalti lawan Uni Emirat Arab (UEA) di laga 16 besar Asian Games 2018, Jumat (24/8/2018).
Bukan tanpa sebab, ternyata Luis Milla sangat kecewa dengan kepemimpinan wasit asal Australia, Shaun Evans.
“Saya mau kembali ke Spanyol karena masih marah pada laga hari ini. Sebab anak-anak sudah bermain dengan baik tetapi wasit malam ini tidak kompeten,” kata Luis Milla, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Jawa Barat seperti yang dilansir Bolasport.
Meski begitu, mantan pemain Barcelona itu juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua masyarakat Indonesia dan juga awak media yang selalu mengikuti perkembangan tim Merah Putih.
Menurutnya, kritikan dan saran dari wartawan di Indonesia sangat membantunya mengarsiteki Timnas U-23 Indonesia.