News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto Bawa Tim Putri U-19 PB Djarum Menas Atas Thailand

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto

TRIBUNNEWS.COM, MAGELANG - Tim Putri U-19 PB Djarum sudah menuntaskan tugas pertamanya dengan sempurna di ajang Blibli.com Superliga Junior 2018, Selasa (16/10/2018).

Menghadapi SCG Thailand, tim yang diperkuat oleh pasangan peraih medali emas Asia Junior Championships 2018, Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto itu berhasil menang telak dengan 5-0.

Febriana/Ribka sendiri yang turun di partai kedua menjadi penyumbang poin dipertandingan tadi, setelah menang atas wakil SCG Thailand, Pitchayapa Phuyadao/Suchanya Puavaranukroh dengan skor kembar 21-11 dan 21-11.

“Tadi mainnya masih menyesuaikan baik dari shuttlecock maupun suasana lapangan. Selain itu karena lawan pun baru pertama kali kami hadapi dan memang sepertinya lebih junior dari kami, jadi tadi belum bisa langsung menemukan pola permainnya di game pertama. Tetapi di game kedua kami sudah mulai enak dan menemukan pola permainan yang baik,” jelas Ribka seperti dilansir pbdjarum.org.

Hal serupa diutarakan juga oleh Febriana. Ia mengaku jika di game pertama dirinya masih merasa kurang maksimal bermain. 

“Game pertama masih ragu-ragu, tetapi game kedua sudah mulai bisa menyesuaikan dan maksimal,” jelas Febriana.

Tahun 2017 lalu, Febriana/Ribka juga menjadi salah satu andalan tim putri U-19 PB Djarum untuk merebut piala Susy Susanti.

Namun kala itu meski di partai puncak final mereka mampu menyumbang poin kemenangan usai menundukan lawannya dari PB Jaya Raya, pasangan Dara Sri Yuliani/Dhea Bunga Anjani, akan tetapi harapannya untuk bisa merebut piala pupus setelah wakil kelima tunggal ketiga, Desmia Aqmar Syarafina gagal membawa tim PB Djarum naik ke podium juara usai kalah dari wakil PB Jaya Raya, Olivia Chellyn Maria Kimbey.

Kali ini Febriana/Ribka pun kembali menyimpan harapan untuk bisa memperbaiki hasil tahun lalu bersama timnya.

“Kalau harapan  tentunya masih tetap ada, karena tahun lalu kalah di final pun tipis. Yang jelas kali ini kami semua harus main nothing to lose, saling dukung satu sama lain, dan harus berjuang mati-matian. Semoga tahun ini bisa juara,” jelas Ribka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini