TRIBUNNEWS.COM - Luka horor dialami oleh petarung Muay Thai asal Skotlandia, George Mann, dalam pertarungan pada ajang One Championship.
George Mann bertarung dengan pertarung asal Thailand, Jo Nattawut, pada duel yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, pada 9 November 2018.
Pada akhirnya, Jo Nattawut berhasil keluar sebagai pemenang dalam duel bertajuk ONE: HEART OF THE LION itu.
Petarung berkebangsaan Thailand itu mendapatkan kemenangan lewat keputusan bulat.
Namun yang menarik, dari berbagai video yang beredar terlihat jika George Mann mengalami luka mengerikan dalam pertarungan tersebut.