TRIBUNNEWS.COM- Mungkin masih ingat kehebohan pada musim 2003 MotoGP, ketika kepergian Valentino Rossi dari Honda ke Yamaha.
Peningkatan mesin Honda dari 2-tak menjadi 4-tak bisa dikatakan sudah mulai tak terkejar.
Bahkan Honda tetap sukses dan berjaya dengan RC211V yang menggantikan NSR-500.
Banyak yang keheranan dengan keputusan Valentino Rossi yang pindah dari Honda ke Yamaha kala itu masih dibawah levelnya.
Berbagai versi muncul tentang kehebohan ini.
Dalam pernyataannya di berbagai media, Valentino Rossi mengaku bahwa ingin mencari tantangan baru setelah menjuarai semua dengan Honda.
Hal itu didengungkan oleh Valentino Rossi demi membungkam berbagai spekulasi yang telah beredar.