News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

Valentino Rossi Kaitkan Cedera Pedrosa dengan Kematian Hayden dan Cedera Schumacher

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Valentino Rossi bersama NSR500 di Nastro Azzurro Honda

TRIBUNNEWS.COM - Valentino Rossi sudah mengetahui soal kabar cedera Dani Pedrosa dan kini dia memberikan komentarnya soal cedera tersebut.

Beberapa waktu lalu, Dani Pedrosa dikabarkan mengalami cedera di tulang selangkanya.

Alhasil, Dani Pedrosa akan menjalani operasi untuk memperbaiki jaringan dengan kontribusi graft yang dibentuk oleh sel-sel induknya sendiri.

Padahal, Dani Pedrosa juga sudah menjalani operasi di pertengahan tahun 2018 lalu.

"Dani sudah punya banyak masalah fisik," kata Rossi yang dikutip BolaSport.com dari GPone.

Rossi juga menjelaskan bahwa pebalap tidak bisa lepas dari bahaya.

Dalam hal itu, Rossi memberikan contoh dua pebalap yaitu Nicky Hayden dan Michael Schumacher.

"Tentu saja selalu ada bahaya di sekitar pebalap, baik di dalam lintasan dan di luar lintasan," ujar Rossi.

"Lihatlah apa yang terjadi pada Hayden dan Schumi," tutur Rossi menambahkan.

Ucapan Rossi tersebut mengacu pada kecelakaan yang dialami oleh Nicky Hayden dan Michael Schumacher (pebalap F1) di luar lintasan balapan.

Nicky Hayden meninggal dunia karena tertabrak mobil ketika bersepeda di Italia pada 2017 lalu.

Sementara itu, Michael Schumacher saat ini hanya bisa terbaring di tempat tidur setelah mengalami kecelakaan ketika meluncur di olahraga ski 2013 lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini