News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Aksi Dribbling dan Shooting Eks-Pebasket NBA Jason Richardson di di SMAN 82 Jakarta

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mantan pebasket NBA yang pernah dinobatkan sebagai NBA All-Rookie First Time pada tahun 2002, Jason Richardson saat memberikan coaching clinic di SMAN 82, Jakarta, Kamis (28/3/2019).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Mantan pebasket NBA yang pernah dinobatkan sebagai NBA All-Rookie First Time  pada tahun 2002, Jason Richardson memberikan pelatihan kepada pebasket muda Indonesia.

Jason memberikan pelatihan dasar kepada para pebasket SMAN 82 Jakarta, Kamis (28/3/2019).

Dalam kegiatan coaching clinic program Jr NBA Indonesia, Jason terlihat memberikan teknik pelatihan dasar seperti dribbling dan shooting

Namun, coaching clinic yang diberikan Jason tak lebih dari 30 menit.

Setelah itu, ia langsung bergegas meninggalkan SMAN 82. Akan tetapi coaching clinic tetap dilanjutkan oleh beberapa pelatih dari Jr NBA Indonesia.

“Saya sangat antusias untuk dapat berpartisipasi dalam Jr. NBA, sebuah program yang tidak hanya memberikan pengetahuan olahraga basket kelas dunia, tetapi juga dapat mengajarkan life skills yang berharga,” ucap Richardson.

“Saya memang menantikan kunjungan ke Jakarta dan kesempatan berkontribusi pada pengembangan  atlet muda Indonesia selanjutnya,” sambung eks pemain Golden State Warriors itu.

Sepeti diketahui, Jason Richardson adalah pemain yang berposisi sebagai shooting guard dengan tinggi 1,98 meter.

Ia terpilih di urutan kelima secara keseluruhan oleh Golden State Warriors pada ajang NBA Draft 2001.

Juara dua kali NBA Slam Dunk Contes ini juga bermain untuk Charlotte Bobcats (sekarang Charlotte Hornets), Phoenix Suns, Orlando Magic dan Philadelphia 76ers, dengan rata-rata mencetak 17,1 points, 5 rebounds, 2,7 assists, dan 1,2 steals setiap pertandingan dalam 14 musim di NBA.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini