News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Crash Melibatkan Takaaki Nakagami, Valentino Rossi: Itu Kesalahanku dan Saya Minta Maaf

Editor: Ilham F Maulana
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Valentino Rossi usai crash di MotoGP Belanda 2019.

TRIBUNNEWS.COM - MotoGP Belanda (30/6/2019) jadi momen kurang beruntung bagi Valentino Rossi sekaligus muridnya sendiri, Takaaki Nakagami.

Kehilangan grip roda depan di tikungan 8 sirkuit Assen membuat Valentino Rossi low side ketika ingin overtake Takaaki Nakagami.

Akibatnya, Rossi mengalami crash turut mengajak pembalap dari tim LCR Honda Idemitsu itu.

"Terjadi ketika saya bertarung bersama Nakagami, saya mencoba overtake Nakagami di tikungan 8, sayangnya mungkin saya sedikit berada di luar jalur," ungkap Rossi dikutip dari MotoGP.com.

(Baca: Takaaki Nakagami Ungkap Insiden Dirinya dengan Valentino Rossi di MotoGP Belanda)

"Ketika masuk tikungan, saya kehilangan grip ban depan. Sayangnya, saya juga mengajak Nakagami. Jadi, ini adalah kesalahan saya dan saya harus meminta maaf," tambah The Doctor.

Menurut Rossi, dirinya beruntung karena tidak mengalami cedera dan begitu juga dengan Nakagami.

"Itu lebih penting dan saya minta maaf," sesalnya karena melibatkan Nakagami atas kesalahannya itu.

Namun Rossi juga sangat menyayangkan karena crash di MotoGP Belanda ini, sebab dirinya sudah melakukan peningkatan di sesi race ketimbang di sesi FP dan kualifikasi.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini