News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Thailand Open 2019

Hasil Thailand Open 2019: Ahsan/Hendra Gagal Lolos ke Babak Kedua, Marcus/Kevin Melaju

Penulis: Daryono
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan saat bertanding pada babak perempat final Indonesia Open 2019, di Istora Senayan Jakarta, Jumat (19/7/2019). Hendra/Ahsan mulus maju ke semifinal setelah mengalahkan pasangan Jepang dengan skor 21-15, 9-21, dan 22-20.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Thailand Open 2019, pasangan ganda putra unggulan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan harus tersingkir di awal turnamen.

Ahsan/Hendra dikalahkan pasangan Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dalam tiga set pertandingan di babak pertama Thailand Open 2019 yang berlangsung di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Selasa (30/7/2019). 

Ahsan/Hendra memenangi pertandingan di set pertama dengan skor 18-21.

Sayangnya, di set kedua, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi berhasil menyeimbangkan permainan dengan skor 21-16.

Rubber set pun terjadi.

Baca: Jadwal Tanding Thailand Open 2019 Babak 32 Besar Hari Kedua, Ada Derby Indonesia di Ganda Putri

Ong Yew Sin/Teo Ee Yi kemudian menutup permainan set ketiga dengan kemenangan 23-12.

Tersingkirnya Ahsan/hendra di babak 32 besar ini mengejutkan karena sebelumnya mereka menjadi finalis Japan Open 2019 akhir pekan lalu.

Sementara Ong Yew Sin/Teo Ee Yi bukan pemain unggulan Malaysia. 

Marcus/Kevin Melaju ke Babak Kedua

Sementara, pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo bertemu Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia) pada babak pertama turnamen Thailand Open 2019.

Dalam pertandingan yang dihelat di Indoor Stadium Huamark, Bangkok tersebut, duo Minions sukses menyingkirkan lawannya dengan skor 21-14, 21-10.

Dikutip dari BolaSport, datang sebagai unggulan pertama Thailand Open 2019, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan mudah menumbangkan lawannya dalam dua gim langsung.

Kemenangan ini sekaligus mempertegas dominasi Minions terhadap ganda putra Rusia tersebut dengan selalu menang dalam enam pertemuan yang terjadi.

Jalannya pertandingan

Sempat kehilangan poin pertama, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mampu menunjukkan kualitasnya dan unggul di awal gim pertama.

Tanpa kesulitan berarti, juara Indonesia Open dan Japan Open 2019 ini terus menerus merebut poin dan unggul 11-6 saat interval.

Minions melanjutkan dominasinya selepas interval dengan merebut empat poin pertama sesudah masa jeda tersebut.

Melalui sebuah drop shot cantik, Marcus/Kevin berhasil menyegel kemenangan di gim pertama ini dengan skor 21-14.

Di gim kedua, duo Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kembali menjaga dominasinya atas Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Hanya memberi kesempatan bagi pasangan Rusia untuk menambah 5 poin, Marcus/Kevin memastikan keunggulan saat interval gim kedua dengan skor 11-5.

Baca: Link Live Streaming Thailand Open 2019: Marcus/Kevin & Ahsan/Hendra, Cek YouTube Badminton Official

Selepas jeda, Ivanov/Sozonov tampak masih kewalahan untuk meladeni permainan cepat yang menjadi ciri khas Marcus/Kevin.

Gim kedua pun berakhir dengan skor 21-10 untuk keunggulan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Dengan kemenangan ini, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pun berhak menyusul langkah Fajar Alfian/Mohammad Rian Ardianto yang sudah lebih dulu lolos ke babak kedua.

Marcus/Kevin pun berhak melaju ke babak kedua Thailand Open 20198 untuk menghadapi pasangan asal China, Ou Xuan Yi/Zhang Nan, yang dijadwalkan berlangsung Kamis (1/8/2019).

(Tribunnews.com/Daryono) (BolaSport)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini