Unggulan pertama tersebut kalah oleh wakil Korea Selatan Lee So Hee/Shin Seung Chan.
Lee/Shin yang merupakan unggulan kelima ini mengalahkan Mayu/Wakana melalui Rubber game selama 60 menit.
Lee/Shin menang dengan skor 12-21, 21-12, 21-13.
Sebelumnya, dari sektor ganda campuran, All China Final setelah dua pasangan tuan rumah berhasil melaju kebabak final.
Mereka adalah Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.
Pasangan Zheng/Huang yang merupakan unggulan pertama berhasil merebut satu tiket final setelah mengandaskan perlawanan wakil asal Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dengan skor 21-16 dan 21-10.
Sedangkan rekan senegaranya, Wang/Huang berhasil menaklukkan unggulan keempat asal Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Jadwal Lengkap Babak Semifinal Ajang Fuzhou China Open 2019, Sabtu (8/11/2019):
WS: Tai Tzu Ying (1) vs Nozomi Okuhara (4/Jepang), 21-19, 12-21, dan 6-11*
XD: Zheng Siwei/Huang Yaqiong (1/Tiongkok) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia), 21-16 dan 21-10
WD: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (3/Tiongkok) vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (2/Jepang), 21-15, 15-21, 20-22
WS: Chen Yu Fei (3/Tiongkok) vs Michelle Li (Kanada), 20-22, 21-8, 21-17
MD: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (1/Indonesia) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India), 21-16, 22-20