News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP 2019

MotoGP 2019 Seri Spanyol: Maverick Vinales Target Raih Posisi 3 di Klasemen Akhir

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

MotoGP 2019 Seri Spanyol: Maverick Vinales Target Raih Posisi 3 di Klasemen Akhir

TRIBUNNEWS.COM - Maverick Vinales ungkapkan ambisinya untuk kunci posisi ketiga klasemen akhir MotoGP, Senin (14/11/2019).

Race terakhir akan berlangsung di Valencia, tepatnya Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol.

Pembalap dari Yamaha Monster Energi menargetkan raihan realistis mengingat peringkat kedua sudah tersegel oleh Andrea Dovizioso.

Maverick Vinales saat ini menempati peringkat ketiga dengan mengumpulkan poin 201.

Ia hanya berselisih tujuh poin dengan pembalap Suzuki, Alex Rins.

Rins berada diperingkat keempat dengan koleksi 194 poin.

Dilansir Tribunnews.com dari laman resmi Yamahamotogp, dirinya akan berjuang keras demi meraih posisi ketiga di akhir kompetisi.

"Tujuan saya untuk akhir pekan ini adalah menyelesaikan musim dengan kemenangan lain atau setidaknya dengan podium lain," terang pemabalap asal Spanyol tersebut.

"Untuk menjadi Yamaha pertama di klasemen kejuaraan dan untuk mencapai posisi ketiga dalam klasifikasi umum," tambahnya.

Terkait performa yerakhirnya yang ditujukan saat di Sepang, Vinales memuji kinerja timnya.

Vinales menyebutkan mental dan fisiknya dalam kondisi baik.

Raihan podium saat race di Sepang menjadi motivasi tersendiri ketika berlaga di negaranya nanti.

“Saya sangat senang bisa kembali ke Valencia, merasa dalam kondisi fisik yang baik dan dengan mentalitas positif setelah kemenangan di Malaysia," terangnya.

"Kami bekerja sangat baik dengan tim, dan semua kerja keras yang dilakukan sepanjang musim kini terbayar<' tambah Vinales.

Bahkan pembalap yang identik dengan nomor 12 itu mengaku timnya telah menemukan formula untuk mengembangkan motornya di ajang MotoG[P tahun depan.

"Kami telah menemukan formula untuk terus mengembangkan motor untuk tahun 2020 dan itulah yang kami lakukan, tambah pembalap bernomor 12 itu.

Ia menutup dengan pernyataan bahwa dirinya ingin kembali menunjukkan penampilan terbaiknya di race terakhir.

Selain itu, Vinales yakin dirinya akan menjadi penantang kuat gelar juara di musim MotoGP 2020.

"Saya tidak sabar untuk mulai bekerja pada tahun depan,"

"Saya pikir GP ini kita akan menjadi penantang yang kuat, dan kita akan berjuang untuk kemenangan dari awal akhir pekan. Saya benar-benar ingin dapat menunjukkan bahwa kami siap berjuang untuk kemenangan," pungkasnya.

 Marc Marquez Ingin Raih Gelar Kejuaraan Tim

 Alex Marquez dan Marc Marquez dinyatakan sebagai penyandang gelar Moto2 dan MotoGP musim 2019, Kamis (14/11/2019).

Alex dan Marc Marquez merayakan kemenangannya musim ini bersama di Cervera, Spanyol.

Dikutip Tribunnews.com dari laman resmi MotoGP, Marc Marquez saat ini menempati peringkat pertama dengan raihan 395 poin.

Marc Marquez berharap Honda memperhatikan dua aspek ini diperhatikan Honda saat mengembangkan RC213V untuk MotoGP 2020 (MotoGP.com)

Sedangkan peringkat kedua ditempati oleh Andrea Dovizioso dari Ducati dengan raihan 256 poin.

Raihan gelar juara juga diikuti sang adik, Alex Marquez.

Alex berhasil meraih gelar juara kelas Moto2 2019 dengan raihan 262 poin.

Sedangkan peringkat ketiga ditempati oleh Brad Binder dari KTM dengan koleksi 234 poin.

Jarak selisih poin keduanya ialah 28 poin.

Secara matematis, race hanya menyisakan satu laga saja yang akan berlangsung di Valencia, Spanyol.

Race terakhir akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo

Sekalipun Binder mampu memenangkan podium dan Alex tidak berhasil meraih poin, pembalap KTM tersebut masih berjarak tiga poin dari puncak klasemen.

"Pertama-tama aku ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang keluar untuk merayakan di Cervera, selalu sangat istimewa untuk melakukan pesta ini dan untuk mengajak adikku bersamaku karena Juara Dunia sekali lagi benar-benar ajaib," ucap Marquez seperti yang dilansir laman resmi Honda Racing MotoGP.

Ia menegaskan dirinya memiliki ambisi untuk mampu memenangkan kejuaraan tim di Valencia.

Saat ini, untuk kejuaraan tim Repsol Honda tertinggal dua poin dengan Ducati yang mengoleksi 432.

Untuk penilaian, poin maksimal ialah 45 poin di laga pamungkas, sehingga Repsol Honda masih memiliki peluang untuk menjuarai ketegori tersebut,

"Kami memiliki tujuan untuk memenangkan Kejuaraan Tim di Valencia," jelas Marquez.

Selain itu, pembalap yang identik dengan nomor 93 itu memiliki persiapan untuk musim MotoGP 2020.

"Kami juga sudah mencari tahun 2020 dan terus mencoba beberapa opsi sementara kami memiliki waktu ini sebelum kami masuk ke mode uji coba setelah balapan," terang pembalap asal Spanyol itu.

Tentu saja Marquez menyatakan dirinya akan menyuguhkan race yang menghibur sebelum mengakhiri musim 2019.

"Kami akan mencoba menampilkan satu pertunjukan lagi yang sangat bagus untuk para penggemar sebelum musim dingin,” pungkasnya.

Jorge Lorenzo di sesi Jumpa Pers MotoGP Inggris 2019 (MotoGP)

Target senada juga diungkapkan oleh Jorge Lorenzo.

Ia akan memberikan semua kemampuan terbaiknya demi membantu tim Honda memenangkan kejuaraan tim.

"Setelah balapan yang lebih positif di Malaysia, saya berusaha untuk terus membuat keuntungan ini dan melakukan segala yang saya bisa untuk membantu Tim Repsol Honda memenangkan Kejuaraan Tim,” terang pembalap yang berjuluk X-Fuera.

Terkait dengan sirkuit Ricardo Tormo, Lorenzo menyatakan lintasan tersebut memiliki keistimewaan dibanding sirkuit lainya.

“Valencia adalah sirkuit yang sangat berbeda dengan sirkuit yang telah kami ikuti," terangnya.

"Tentu saja sirkuit ini akan berbeda dengan Pulau Phillip dan Sepang," pungkasnya.

 (Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini