TRIBUNNEWS.COM - Berikut link live streaming pertandingan final tunggal putra ajang BWF World Tour Finals 2019 antara Kento Momota melawan Anthony Ginting dapat diakses dalam berita ini.
Pertandingan antara Momota vs Ginting di final ajang BWF World Tour Finals 2019 sedang dilangsungkan di Guangzhou, China, Minggu (15/12/2019).
Sebelum melangkah hingga partai final, Ginting harus melewati perjuangan tidak mudah mulai dari fase grup hingga babak semifinal.
Nama-nama seperti Chou Tien Chen, Chen Long hingga Viktor Axelsen menjadi deretan pebulu tangkis hebat yang menjadi lawan Ginting di fase grup.
(Link live streaming pertandingan Kento Momota vs Anthony Ginting di final BWF World Tour Finals 2019 dapat dilihat pada akhir berita)
Bahkan, Ginting harus menelan kekalahan dalam laga pembuka saat bersua dengan Chou Tien Chen.
Pebulu tangkis asal Cimahi tersebut harus takluk dari Chou Tien Chen lewat permainan rubber game dengan skor 21-11, 15-21, dan 23-21.
Saat pertandingan kedua melawan Chen Long, Ginting mampu meraih kemenangan dua set langsung.
Baca: Menangi Perang Saudara, Zheng Siwei/Huang Yaqiong Sabet Gelar Juara BWF World Tour Finals 2019
Baca: Deretan Fakta Menarik Final BWF World Tour Finals 2019, Dominasi China hingga Peluang Cetak Sejarah
Ginting menaklukkan Chen Long lewat pertandingan berdurasi 39 menit dengan skor 21-12 dan 21-11.
Lalu, Ginting harus meraih kemenangan atas Viktor Axelsen di laga pamungkas jika ingin melaju ke partai semifinal.
Dewi Fortuna kembali menaungi langkah Ginting, karena dalam laga tersebut sang lawan justru memutuskan tidak melanjutkan pertandingan.
Saat kedudukan skor 13-6, Viktor Axelsen memutuskan tidak melanjutkan pertandingan karena cedera yang ia alami.
Alhasil, Ginting dinyatakan sebagai pemenang dalam laga tersebut.
Saat drawing undian babak semifinal, Ginting terpaksa harus bersua Chen Long di partai 4 besar.