Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Liga Basket Putri Indonesia Srikandi memasuki serinya ke 2 yang dihelat di Jakarta tepatnya di GOR Soemantri Brodjonegoro Jakarta tanggal 12 hingga18 Februari 2020.
Klasemen sementara menempatkan GMC Cirebon berada di peringkat pertama, menyusul di bawahnya adalah Merpati Bali, peringkat ketiga Scorpio Jakarta, serta Sahabat Semarang (4), Tanago Friesan Jakarta (5) dan terakhir Flying Wheel Makassar.
Sukses di Cirebon, Deddy Setiawan selaku ketua koordinator Srikandi Cup berharap berimbas juga pada pelaksanaan seri Jakarta.
“Jika dilihat dari hasil, semua pertandingan di seri 1 kemarin sangat ketat. Kinerja wasit juga masih dalam koridornya. Seri 2 di Jakarta, semua tim pasti akan mencoba saling mengalahkan. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada GMC yang kemarin sukses menjadi tuan rumah yang baik, begitu pun kami juga yakin Scorpio Jakarta akan melaksanakan seri ini dengan sebaiknya,” ujar Deddy Setiawan di GOR Soemantri Jakarta, Selasa (11/2/2020).
Usai berhasil meraih target pada seri sebelumnya, Scorpio Jakarta tidak ingin muluk-muluk meski akan bermain dihadapan pendukungnya sendiri.
Budi Wardoyo selaku kepala pelatih, tetap memasang target awal yakni tiga kemenangan seperti pada seri sebelumnya.
“Kami akan coba ambil tiga kemenangan dulu di seri ini, terlepas dari tim mana saja. Jarak seri satu ke seri dua yang berdekatan, membuat saya harus pintar dalam merotasi para pemain,” ujar Budi.
“Meski bermain di rumah kami sendiri, kita tidak boleh menganggap remeh lawan-lawan Scorpio. Pastinya para pemain ingin memberikan dan meraih kemenangan untuk pendukung kami selain untuk mengamankan posisi playoff,” sambung kapten tim Scorpio, Priscilla Annabel Karen.
Laga pembuka seri 2 Jakarta sudah tersaji panas dengan bertemunya kembali GMC Cirebon, kampium turnamen pra musim 2020 melawan juara bertahan liga Merpati Bali.
Dua kekalahan pun sudah didapatkan tim asuhan Bambang Asdianto Pribadi atas GMC. Pada pertemuan ketiganya nanti (kedua di liga) Merpati akan mencoba membalas kekalahannya.
Berikut Jadwal Srikandi Cup 2020:
Seri 1 Cirebon 3-8 Februari
Seri 2 Jakarta 12-18 Februari (12-14) & (17-18)
Seri 3 Makasar 17 -22 Maret
Seri 4 Semarang 7- 13 April
Playoff Semarang 14 -19 April