News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

HUT ke-69 PBSI, Susy Susanty Berharap Indonesia Bisa Bawa Pulang Piala Thomas

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Legenda bulu tangkis Indonesia, Susy Susanti berpose usai diwawancarai Tribunnews terkait film Susi Susanti - Love All, di Menara Kompas, Palmerah, Jakarta Pusat, Kamis (17/10/2019) siang. Film Susi Susanti - Love All akan mulai tayang di bioskop pada 24 Oktober 2019. Tribunnews/DH Sapto Nugroho

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti berharap menginginkan prestasi bulutangkis Indonesia terus mentereng.

Harapan itu ia sampaikan dalam hari jadi  PBSI yang kini menginjak ke-69 pada Selasa (5/5/2020).

Harapan itu senada dengan harapan Ketum PBSI Wiranto.

Satu di antara keinginan Susy, atlet bulutangkis Indonesia bisa merengkuh kembali Piala Thomas tahun ini.

“Harapannya tetap Jaya dan bisa terus memberikan prestasi terbaiknya dan mengharumkan nama Indonesia di mata dunia,” kata Susy dalam rilis yang diterima Tribunnews, Rabu (6/5/2020).

“Target PBSI saat ini yang paling utama adalah semua atlet sehat dulu, dan memang tahun ini kami berharap bisa membawa pulang Piala Thomas ke Indonesia,” harapnya.

Mengenai jadwal penyelenggaraan, Federasi bulutangkis dunia, BWF menunda kejuaraan tersebut akibat pandemi Covid-19. Kejuaraan yang seharusnya dihelat pada 16-24 Mei di Aarhus, Denmar ditunda menjadi 15-23 Agustus 2020.

Sementara itu, sebagai bentuk syukur di HUT ke-69, pada hari ini, Rabu (6/5/2020), keluarga besar PBSI akan mengadakan doa dan buka puasa bersama.

Acara ini akan dihadiri para atlet pelatnas dan dipimpin oleh Sekretaris Jenderal PP PBSI Achmad Budiharto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini