News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

Hasil MotoGP 2020 Virtual Race 4: Alex Marquez Menang, Rossi Raih Podium Perdana

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI Alex Marquez, Marc Marquez dan Rossi menjadi juara di ajang balap MotoGP 2020 Virtual Race 4 yang berlansgung di Sirkuit Misano, Italia. Torehan ini merupakan yang perdana bagi Rossi dalam dua kali partisipasinya.

TRIBUNNEWS.COM - Alex Marquez berhasil tampil sebagai kampiun di ajang balap eSport MotoGP 2020 Virtual Race 4, Minggu (17/5/2020)

Adapun Valentino Rossi yang notabene-nya merupakan 'tuan rumah' dari Sirkuit Misano Marco Simoncelli, Italia  berhasil menduduki posisi ketiga.

Torehan manis ini merupakan yang perdana bagi seorang Valentino Rossi dalam ajang balap MotoGP Virtual Race.

Baca: Link Live Streaming MotoGP 2020 Virtual Race 4, Akses Gratis via YouTube di Sini!

Baca: MotoGP 2020 Virtual Race 4: Alex Marquez Miliki Target Raih Podium Utama di Misano

Rossi tentu tak ingin kalah di balapan eSport yang berlatar di sirkuit yang hanya berjarak 10 KM dari kampung halamannya itu.

Keberhasilan The Doctor finis pada peringkat tiga besar jauh lebih baik ketimbang pada MotoGP Virtual Race seri kedua.

Kala itu Rossi hanya berada di peringkat ketujuh.

Adapun kakak dari Alex, yakni Marc Marquez menempati urutan kedua

Layaknya Rossi, torehan yang diperoleh sang pembalap asal Spanyol itu merupakan catatan perdana sejak event balap virtual ini digelar.

Dari ketiga race yang sebelumnya telah berlangsung, Marc Marquez belum sekalipun masuk ke jajaran tiga besar

Baca: MotoGP 2020 Virtual Race 4: Alex Marquez Miliki Target Raih Podium Utama di Misano

Baca: Link Live Streaming & Jadwal MotoGP Virtual Race 4 Minggu 17 Mei, Misi Marquez Podium Perdana

Sejauh ini konsistensi untuk masuk dalam jajaran posium telah berganti.

Di mana dalam tiga seri yang telah berlangsung di Mugello, Red Bull Ring dan Jerez, baik itu Vinales, Bagnaia maupun Alex Marquez selalu mendominasi.

Praktis, kini hanya Alex saja yang masih menujukkan konsistensinya untuk tetap 'nangkring' di jajaran tiga besar.

Maverick Vinales yang di seri ketiga mampu menjadi jawara justru saat race di Misano ini hanya mampu finish diurutan keenam.

Pun dengan Francesco Bagnaia, rider asal Pramac Ducati itu hanya bercokol di urutan ketujuh dari 11 pembalap yang ikut berpartisipasi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini