TRIBUNNEWS.COM - Keluarga petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, menerima kabar duka pada Jumat (3/7/2020).
Ayah Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap Nurmagomedov, meninggal dunia setelah bertarung melawan COVID-19.
Abdulmanap Nurmagomedov sebetulnya sudah sembuh dari COVID-19, tetapi ada komplikasi di jantung dan ginjal sehingga kondisinya terus menurun sampai akhirnya berpulang.
Kabar duka ini ditengarai akan berpengaruh pada masa depan dan karier Khabib Nurmagomedov di arena UFC.
Kehilangan pelatih dan sumber nasihat bisa membuat petarung Muslim ini berpikir untuk menggantung sarung tangan MMA.
Kebetulan pada kesempatan terakhir mendampingi anaknya di pinggir oktagon UFC, Abdulmanap memang sudah menyebut-nyebut kata pensiun.
Menurutnya, Khabib tidak perlu berlama-lama lagi bertarung di UFC.