TRIBUNNEWS.COM - Petinju kawakan penakluk Manny Pacquiao, Floyd Mayweather Jr., mendapat hinaan karena menolak tantangan bertanding seorang youtuber.
Walau lebih dikenal sebagai youtuber, Logan Paul beberapa kali turun dalam pertandingan tinju dengan rekor profesional 0-1.
Kekalahan dalam laga terakhir tidak menyurutkan semangat Logan untuk merencanakan laga berikutnya.
Tak main-main, Logan Paul menantang mantan juara dunia tinju, Floyd Mayweather Jr. (50-0), untuk turun gunung dari masa pensiun.
Paul bahkan sesumbar bisa mengalahkan petinju yang pernah mengalahkan Manny Pacquiao tersebut dengan satu pukulan saja.
Mayweather menolak mentah-mentah tantangan dari Paul.
"Sebaiknya gadis-gadis YouTube ini mendapatkan beberapa boneka Barbie untuk dimainkan," tulis Mayweather menyindir Paul di Twitter.
"Saya bukan orang yang tepat untuk permainan anak-anak."
Logan Paul membalas sindiran Floyd Mayweather Jr. melalui potongan video.