TRIBUNNEWS.COM - Dunia tinju bakal kembali diberi persembahan menarik yang bertajuk laga eksebisi yang mempertemukan Floyd Mayweather Jr vs Logan Paul yang dijadwalkan digelar pada 20 Februari 2021 waktu setempat.
Logan Paul seperti ketagihan bertinju setelah sebelumnya juga pernah naik ring pada 2019.
Namun, hasil akhirnya tak begitu memihak Logan Paul.
Baca juga: Ketika Mike Tyson Patahkan Klaim Floyd Mayweather Jr sebagai Petinju Terhebat
Baca juga: Petinju 23 Tahun Titisan Mike Tyson Punya Pukulan Super-Keras: 16 Kali KO Lawan di Ronde Pertama
Ia harus kalah dari YouTuber, KSI. Diketahui, Logan Paul juga berprofesi sebagai seorang YouTuber.
Serasa belum puas dengan itu, pria 25 tahun itu malah menantang jagoan tinju profesional Floyd Mayweather Jr.
Floyd Mayweather Jr sendiri bukan nama sembarangan dalam dunia tinju profesional.
Money, julukan dari Floyd Mayweather Jr, pernah menjadi jawara empat badan tinju berbeda.
Mengutip dari Boxrec, dari tahun 1998 hingga 2015, Floyd Mayweather Jr bergelimang kesuksesan dalam meraih gelar
Diawali dengan gelar juara kelas bulu WBC, ia mencoba peruntungan di kelas Welterweight dibawah badan tinju IBF.
Puncaknya, ia sukses menyabet gelar Welterweight dan Super Welterweight milik badan tinju WBA.
Tak kurang dari sembilan sabuk juara pernah melingkar di pinggang Floyd Mayweather Jr.
Menilik dari hal itu saja, pertarungan antara Floyd Mayweather Jr vs Logan Paul dirasa bakal berat sebelah.
Tanggapan Mike Tyson
Pertarungan keduanya mendapat tanggapan dari legenda tinju dunia Mike Tyson.
Baca juga: Manny Pacquiao Janjikan Imbalan Uang, Pelaku Pembunuhan Temannya Masih Misterius
Si Leher Beton, julukan Mike Tyson, berpendapat Logan Paul bertindak diluar nalar dengan menantang seorang Floyd Mayweather Jr.
Namun, Tyson tak memungkiri laga tinju eksebisi itu dapat berjalan seru.
Lantaran Floyd Mayweather Jr yang diprediksi tak akan menghabisi Logan Paul dalam sekejap.
"Floyd akan benar-benar menghajar Logan Paul," ungkap Mike Tyson dikutip dari laman MMA Junkie.
"Namun, itu bisa menjadi pertandingan yang bagus. Logan Paul akan melawan balik."
"Mayweather akan membiarkannya memukul sedikit untuk membuat pertandingan terlihat menarik," sambungnya.
Meskipun bertajuk laga eksebisi, laga Floyd Mayweather Jr vs Logan Paul juga menyimpan potensi bahaya.
Terutama yang menyangkut keselamatan kedua petinju yang akan naik ring.
Persiapan laga perlu diperhitungkan dengan matang agar tak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Mike Tyson tahu betul potensi yang dimiliki Money.
Meskipun anak dari Floyd Mayweather Senior itu sudah pensiun dari dunia yang membesarkan namanya beberapa tahun lalu.
"Biar aku beritahu sesuatu tentang Floyd. Tidak peduli apapun yang dikatakan orang, dia selalu berada di gym," ujar Mike Tyson.
"Dia seorang maniak gym. Dia sudah pensiun tetapi tetap pergi ke gym. Dia tidak bisa meninggalkan itu."
"Floyd Mayweather Jr tidak mengonsumsi obat terlarang, tetapi gym-lah yang membuatnya ketagihan," lanjutnya.
(Tribunnews.com/Guruh)