News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Fakta Menarik Dua Karateka Kakak Beradik Asal Bogor Usai Juara Dunia

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dua kakak beradik Zahran Kautsar Fortius Kamarullah dan adiknya Zahira Aulyanissa Putri Kamarullah, didampingi oleh ayah sekaligus pelatihnya, Nurul Kamarullah

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Berprestasi di usia dini bukanlah sesuatu yang tak mungkin. Inilah yang dibuktikan oleh dua kakak beradik Zahran Kautsar Fortius Kamarullah dan adiknya Zahira Aulyanissa Putri Kamarullah.

Zahran masih berusia 10 tahun dan mampu meraih posisi tiga di kejuaraan karate kategori Kata di World Karate Championship U-11 Oktober 2020 lalu, sedangkan adiknya Zahira yang masih berusia tujuh tahun, juara pertama kategori Kata di Pra usia dini di turnamen yang sama yang digelar secara virtual di Brazil tersebut.

Warta Kota pun bertemu dengan ayah sekaligus pelatih bagi keduanya, Nurul Kamarullah, yang membeberkan fakta menarik soal keduanya.

"Usia empat tahun mereka belajar karate. Tidak ada paksaan, mereka sering berlatih di dojo, melihat dan suka. Lama-lama mereka praktekkan di rumah. Daripada sia-sia kami memberikan mereka baju dan ikut latihan," ucap Nurul di Desa Mampir, Cileungsi, Jawa Barat.

Lanjutnya, saat diberikan baju, keduanya masih dibiarkan bermain-main, namun keduanya justru tertarik untuk latihan.

Hebatnya, 2017 lalu, saat di usia enam tahun Zahran telah meraih juara 2 Kejuaraan Provinsi Jawa Barat kategori usia dini, sedangkan sang adiknya, Zahira menorehkan pretasi yang sama di tahun 2018.

"Semenjak mereka meraih juara, mereka semakin giat dan tekun berlatih," tambahnya.

Ada pun saat berlatih, keduanya kerap menghabiskan waktu selama dua jam per latihannya, dimana latihan sendiri dilakukan tiga kali dalam seminggu.

Sukses meraih gelar di kancah dunia, keduanya kini mempersiapkan diri untuk kejuaraan ASEAN. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini