News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bamsoet Dorong IMI Gelar Kejuaraan MX dah GTX Internasional Saat Terima Para Pembalap

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bamsoet saat menerima pembalap MX dan GTX Indonesia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, Bambang Soesatyo mendorong agar kejuaraan balap motor offroad motocross dan grasstrack (MX dan GTX) internasional segera dilaksanakan.

Tujuannya jelas, agar muncul pembalap-pembalap unggulan baru di kancah balap motor MX dan GTX. Menurut Bamsoet yang juga Ketua MPR RI ini, para pembalap tak cukup dilahirkan hanya dengan bakat saja, tapi juga ditempa melalui pengalaman di sirkuit.

"Dengan banyaknya kejuaraan yang diikuti akan semakin mengasah talenta para pembalap MX dan GTX Indonesia," kata Bamsoet saat menerima pembalap MX dan GTX Indonesia, Sabtu (24/4/21).

Hadir pada pertemuan itu antara lain Waketum Internasional dan event IMI Pusat, A. Judiarto, Juara Nasional GTX 5 kali beruntun, Risky Haka, Irwan Ardyansyah Juara nasional motocross 7 kali, Daniel Tangka, Gerry Sena, Widya, Raffi, Noval, Nandar serta Anca.

Ketua ke-20 DPR RI ini mendorong IMI menggelar event “Powertrack Yelow International Championship 2021” memperebutkan Piala Bergilir Ketua MPR RI. Bamsoet juga berpesan para pembalap terus mengasah kemampuan, meski pandemi Covid-19 masih terjadi.

"IMI sendiri telah menggelar beberapa kejuaraan balap mobil dan motor di sejumlah daerah agar para pembalap tetap bisa mengasah kemampuan.Tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat," kata Bamsoet.

Wakil ketum Pemuda Pancasila dan ketua Badan Bela Negara FKPPI ini menuturkan, salah satu event motocross yang telah digelar IMI adalah balap motocross bagi para crosser junior. Tujuannya, sebagai ajang pembibitan serta pembinaan para pembalap muda.

Ketua Umum PB Kodrat (Tarung Derajat) yang juga hadir pada pertemuan itu menambahkan, IMI juga tengah menggagendakan kejuaraan nasional balap motor off road, yaitu IMI MX Championship serta IMI GTX Championship. Setidaknya, Menurut Bamsoet, dalam tahun ini ada beberapa kejuaraan MX dan GTX yang digelar di sejumlah daerah.

Bamsoet juga mengatakan kalau IMI akan membuat dua kejuaraan nasional MX dan GTX agar bisa lebih meningkatkan kemampuan para pembalap. Kedua kelas MX dan GTX juga akan dipisah. "IMI juga akan menggelar sebanyak mungkin kejuaraan balap roda dua dan roda empat, baik skala nasional ataupun internasional, agar kemampuan pembalap Indonesia terus terasah," tutup Bamsoet

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini