TRIBUNNEWS.COM - Balapan kelas premier MotoGP Belanda 2021 seri kesembilan MotoGP 2021 dapat disaksikan melalui siaran langsung Trans7 pukul 19.00 WIB, Minggu (27/6/2021).
Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales memulai balapan dari posisi pole pada MotoGP Belanda 2021 di Sirkuit Assen.
Seluruh seri balap MotoGP 2021 dapat pula gpmania tonton melalui live streaming Usee TV maupun Fox Sports via Vidio.com.
Maverick Vinales begitu perkasa sepanjang rangkaian balapan MotoGP Belanda mulai Jumat (25/6/2021) hingga sesi Kualifikasi, Sabtu (26/6/2021).
Baca juga: Vinales Pole Position di MotoGP Belanda Hari Ini, Top Gun Ungkap Kunci Sukses Tampil Superior
Baca juga: Jadwal MotoGP Assen 2021 FP3, FP4, dan Kualifikasi Hari Ini di Trans7, Live Streaming Fox Sports 2
Raihan pole position menjadi bukti bahwa pembalap Top Guna ini seharusnya bisa tampil gemilang pada live race MotoGP Belanda.
Akan tetapi, rider berpaspor Spanyol ini dikenal sebagai pembalap Jumat-Sabtu.
Julukan ini disematkan kepadan Maverick Vinales karena sang pembalap selalu tampil menawan pada sesi FP1 hingga kualifikasi.
Namun sayangnya, ketika balapan berlangsung justru performa Top Guna menukik drastis.
Kondisi ini perlu disikapi oleh Vinales sendiri, terlebih cuaca di Belanda akhir pekan ini diprediksi akan rentang mengalami perubahan.
Potensi adanya wet race bisa saja tersaji pada seri kemsembilan MotoGP 2021.
Vinales mengakui bahwa dirinya sudah merasa nyaman dengan settingan baru pada YZR-M1 nya.
"Saya sudah merasa nyaman dengan settingan motor M1 sejak FP1 berlangsung," terang Vinales, seperti yang dikutip dari laman Speedweek.
"Satu-satunya masalah yang kami miliki adalah grip ban yang bermasalah, namun saya rasa itu bisa di atasi," terangnya menjelaskan.
Vinales pun mengaku optimis bahwa dirinya bisa kembali meraih podium setelah terakhir kali pada seri pembuka MotoGP 2021.
"Jika saya memiliki beberapa balapan positif di belakang saya, saya akan lebih cepat hari ini. Karena saya harus mencari perasaan yang optimal dulu lagi. Tapi aku tidak harus mengeluh. Saya merasa baik, saya yang pertama di sebagian besar sesi."
"Kami memiliki peluang bagus untuk memperebutkan podium di sini. Besok (hari ini-red) kami akan melihat apa yang bisa kami lakukan di balapan," tambah Top Gun.
Namun untuk mengamankan podium utama bukan perkara yang mudah bagi Top Gun./
Pasalnya ia akan dibuntuti oleh Fabio Quartararo yang start dari urutan kedua.
Tiga baris pertama dilengkapi oleh pembalap Ducati, Francesco Bagnia.
Sedangkan Front Row lainnya dihuni oleh Takkaki Nakagami (LCR Honda), Johann Zarco Ducati Pramac) dan Miguel Oliveira (KTM).
Hasil Kualifikasi MotoGP Belanda 2021
1. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha)
2. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)
3. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo)
4. Takaaki Nakagami (LCR Honda)
5. Johann Zarco (Pramac Racing)
6. Miguel Oliveira (Red Bull KTM)
7. Alex Rins (Suzuki Ecstar)
8. Jack Miller (Ducati Lenovo)
9. Aleix Espargaro (Aprilia Gresini)
10. Joan Mir (Suzuki Ecstar)
11. Pol Espargaro (Repsol Honda)
12. Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT)
13. Iker Lecuona (KTM Tech 3)
14. Jorge Martin (Pramac Racing)
15. Lorenzo Savadori (Aprilia Gresini)
16. Alex Marquez (LCR Honda)
17. Luca Marini (SKY VR46 Avintia) 1
8. Danilo Petrucci (KTM Tech 3)
19. Enea Bastianini (SKY VR46 Avintia)
20. Marc Marquez (Repsol Honda)
21. Brad Binder (Red Bull KTM)
22. Garet Gerloff (Petronas Yamaha SRT)
Jadwal Lengkap MotoGP Belanda 2021
Minggu, 27 Juni 2021
16.00 WIB: Balapan Moto3
17:20 WIB: Balapan Moto2
19.00 WIB: Balapan MotoGP
20.30 WIB: Balapan MotoE
Link Live Streaming
Live streaming Trans7 via UseeTV >>>
Cara Menonton via Vidio.com
1. Khusus untuk menyaksikan tayangan MotoGP 2021 live Fox Sports 2 via Vidio.com berbeda dengan paket biasa yang digunakan (Platinum atau Gold).
2. GPmania harus mengaktifkan khusus Fox Sports, di mana untuk 30 hari dikenakan biaya Rp 49.000,00.
3. Setelah mengaktifkan paket khusus Fox Sports, seluruh tayangan baik dari Fox Sports 1, 2, dan 3 dapat diakses bebas iklan.
4. Pengaktifan paket Fox Sports tidak bisa digunakan untuk menyaksikan tayangan Platinum
Ketentuan lain:
- Langganan akan diperpanjang otomatis jika pembayaran mendukung
- 1 akun hanya bisa menyaksikan pada 1 perangkat saja
-Berlangganan Premier masih akan menggunakan kuota untuk menonton
- Konten Fox Sports 1,2, dan 3 hanya dapat diputar di perangkat, kabel, dan perangkat layar yang mendukung High-Bandwidth Digital Content Protection
(Tribunnews.com/Giri)