TRIBUNNEWS.COM - Indonesia tak hanya mengandalkan cabang olahraga (cabor) bulutangkis untuk meraih medali di Olimpiade Tokyo 2021.
Kontingen Merah Putih juga dapat berharap banyak pada cabor panahan di Olimpiade Tokyo 2021.
Ditambah lagi, Indonesia sukses mengirim empat wakil di cabor panahan event empat tahunan ini.
Keempat pemanah yang akan menjadi wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo 2021 adalah Diananda Choirunisa.
Baca juga: Jadwal Wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo 2021: Panahan Jadi yang Perdana Unjuk Gigi
Selain itu ada Riau Ega Agatha Salsabila.
Arif Dwi Pangestu juga akan berjibaku dengan kawan-kawan seperjuangan untuk meraih prestasi di ajang multi-event ini.
Terakhir, ada nama Alviyanto Bagas Prastyadi yang akan ikut berjuang.
Keempat wasil merah putih itu tak perlu diragukan lagi perihal kemampuan yang dimiliki.
Sebab, mereka semua telah menorehkan prestasi mentereng di berbagai ajang dan level kejuaraan.
Baca juga: Mengulas Peluang Indonesia Bawa Pulang Emas Olimpiade Tokyo 2021, Butuh Magis Ganda Putra
Bahkan, Riau Ega pernah mencatatkan prestasi luar biasa di ajang Olimpiade Rio 2016 lalu.
Ia berhasil mengalahkan pemain unggulan pertama dari Korea Selatan, Kim Woo Jin yang menjadi favorit meraih emas.
Berbicara sejarah, cabang panahan juga sangat bersahabat bagi Indonesia sejak penyelenggaran Olimpiade di tahun 80an.
Dikutip dari Twitter Badminton Talk, cabor panahan menjadi penyumbang medali pertama bagi Merah Putih di ajang Olimpiade.
Hal itu terjadi pada Olimpiade Seoul 1988 silam.
Kala itu, tiga pemanah wanita Indonesia berhasil merengkuh medali perak.
Trio Nurfitriyana Saiman, Kusuma Wardani, dan Lilies Handayani mengalahkan Amerika Serikat.
Pertandingan di tahun 1988 itu berlangsung sengit sehingga papan skor sempat menunjukkan angka seri 952.
Alhasil, Indonesia dan Amerika Serikat mesti melakukan shoot-off untuk menentukan pemenang.
Singkatnya, kontingen merah putih berhasil mengalahkan Negeri Paman Sam dengan skor shoot-off 72-67.
Kini, Indonesia berpeluang mencatatkan sejarah manis lagi di Olimpiade Tokyo 2021.
Keempat wakil Indonesia yang akan bertanding di cabor panahan tak bisa dipungkiri bakal memikul beban yang berat.
Namun, perjuangan mereka di ajang Olimpiade selayaknya mendapat apresiasi tertinggi dari masyarakat tanah air.
Terlepas apapun hasil yang akan didapatkan oleh keempatnya pada event nanti.
Jadwal Tim Panahan Indonesia di Olimpiade Tokyo 2021
Jumat (23/7/2021)
Recurve Perseorangan Putri
Pukul 07.00 - 09.00 WIB
Wakil Indonesia: Diananda Choirunisa
Recurve Perseorangan Putra
Pukul 09.00 - 12.30 WIB
Wakil Indonesia: Riau Ega Agatha Salsabila, Arif Dwi Pangestu, dan Alviyanto Bagas Prastyadi.
Sabtu (24/7/2021)
Beregu Campuran
Pukul 07.30 - 13.00 WIB
Wakil Indonesia: Diananda Choirunisa, Riau Ega Agatha Salsabila
Senin (26/7/2021)
Beregu Putra
Pukul 11.00 - 12.00 WIB
Wakil Indonesia: Riau Ega Agatha Salsabila, Arif Dwi Pangestu, Alviyanto Bagas Prastyadi
(Tribunnews.com/Guruh)