TRIBUNNEWS.COM - Marc Marquez dkk baru akan kembali mengaspal di atas lintasan balap MotoGP 2021 pada awal bulan Agustus mendatang.
Seri ke-10 MotoGP 2021 bertajuk MotoGP Styria akan tersaji di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (8/8/2021) pukul 19.00 WIB.
Aksi Marc Marquez maupun para pembalap lainnya di MotoGP 2021 dapat Anda saksikan melalui siaran langsung Trans7 maupun live streaming Usee TV dan Vidio.com.
Baca juga: Jadwal MotoGP 2021 Live Trans7 - Comeback Dani Pedrosa di Styria buat Keluarga Lorenzo Cekcok
Baca juga: Jadwal MotoGP 2021, Live Trans7 - Ambisi Bagnaia Raih Gelar Juara, Bertekad Geser Quartararo
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menyadari bahwa dirinya belum bisa tampil maksimal di MotoGP 2021
Dia masih bermasalah dengan kondisi fisiknya yang belum bugar 100 persen.
Sebagaimana diketahui, MotoGP 2021 bukanlah musim yang mudah bagi Marc Marquez.
Pasalnya, Marquez menjalani musim ini dengan keadaan tidak fit 100 persen.
The Baby Alien -julukan Marquez- masih merasakan efek dari kecelakaan parah pada balapan perdana musim lalu, MotoGP Spanyol 2020.
Kecelakaan itu membuat lengan kanan Marquez patah dan rasa sakitnya masih terasa hingga sekarang.
Marquez bahkan tidak memulai musim ini dari awal.
ThE Baby Alien baru tampil pada balapan seri ketiga, MotoGP Portugal 2021, karena baru mendapatkan izin dokter setelah absen sembilan bulan.
Sejak kembali balapan, dari seri Portugal hingga Catalunya, Marquez tidak bisa berbicara banyak.
Pembalap Spanyol itu bahkan jatuh tiga kali beruntun sebelum memenangkan balapan MotoGP Jerman 2021 di Sirkuit Sachsenring, Minggu 20 Juni silam.
Kemenangan di Sirkuit Sachsenring menjadi titik balik performa Marquez.
Selanjutnya, Marquez meraih hasil positif lagi dengan finis ketujuh dalam balapan MotoGP Belanda 2021.
Hasil itu menutup perjalanan Marquez pada paruh pertama musim ini.
Meski menutup paruh pertama musim ini dengan cukup bagus, Marquez sadar dirinya belum berada di level yang terbaik.
“Saya seorang pembalap yang memberikan segalanya di setiap sesi. Akan tetapi, saya belum siap untuk itu (tampil maksimal) saat ini,” kata The Baby Alien seperti yang dikutip dari laman Speedweek.
“Semua pembalap menjadi sangat dekat, jadi nama yang berbeda ada di depan tergantung pada sirkuitnya."
"Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) adalah yang paling konsisten saat ini, tetapi bukan hanya pembalap yang membuat perbedaan. Motor juga telah meningkat,” tuturnya.
Dengan meningkatnya performa yang dipertontonkan pada dua seri terakhir, Marquez diharapkan bisa tampil maksimal pada balapan terdekat, yakni MotoGP Styria.
Jadwal MotoGP 2021:
28 Maret - GP Qatar, Sirkuit Losail
4 April - GP Doha, Sirkuit Losail
18 April - GP Portugal, Sirkuit Portimao
2 Mei - GP Spanyol, Sirkuit Jerez
16 Mei - GP Prancis, Le Mans
30 Mei - GP Italia, Sirkuit Mugello
6 Juni - GP Catalunya, Sirkuit Catalunya
20 Juni - GP Jerman, Sachsenring
27 Juni - GP Belanda, Sirkuit Assen
8 Agustus - GP Styria, Red Bull Ring
15 Agustus - GP Austria, Red Bull Ring
29 Agustus - GP Inggris, Sirkuit Silverstone
12 September - GP Aragon, Sirkuit Aragon
19 September - GP San Marino, Sirkuit Misano
3 Oktober - GP Amerika Serikat , Sirkuit of The Americas
24 Oktober - GP Malaysia, Sirkuit Sepang
7 November- GP Portugal, Sirkuit Portimao
14 November - GP Valencia, Sirkuit Ricardo Tormo
Seri Ditunda
11 April (belum ada waktu pengganti) - GP Argentina, Sirkuit Termas de Rio Hondo
Disclaimer: Jadwal MotoGP 2021 dapat berubah sewaktu-waktu.(*)
(Tribunnews.com/Giri)
Ikuti berita terkait MotoGP