TRIBUNNEWS.COM, TOKYO- Atlet Indonesia dari cabang atletik, Alvin Tehupeiory berhasil lolos putaran pertama lari nomor 100 meter putri cabang olahraga Atletik Olimpiade Tokyo 2020. Dia masuk finis di tiga besar. Sehingga lolos babak selanjutnya.
Itu merupakan pencapaian luar biasa dari Alvin Tehupeiory. Dia sebelumnya adalah atlet spesialisasi lari gawang 400 meter.
Atlet asal Maluku itu memulai debutnya di 100m dan 200m di Kejuaraan Nasional 2019 di Bogor, Indonesia, di mana ia memenangkan emas di nomor 100m.
Pelari berusia 26 itu kemudian memutuskan untuk fokus pada nomor sprint jelang Olimpiade 2020 di Tokyo.
“Saya sekarang fokus pada sprint meskipun saya spesialis lari pada rintangan 400m. Ini untuk Olimpiade 2020. Saya sebenarnya telah berlatih di sprint 200m [untuk Kejuaraan Nasional 2019, tetapi pelatih saya mengatakan bahwa saya memiliki kecepatan yang bagus dan saya juga harus mencoba nomor 100m," katanya dikutip di situs resmi olimpiade.
Pelari asal Maluku ini memiliki beberapa pelatih di antaranya Harry Mara dan Erwin Maspaitella.
Ia lahir dari keluarga atlet. Suadara perempuannya, Renny, telah berkompetisi dalam atletik tingkat nasional di Indonesia.
Alasan dia menyukai olahraga atletik adalah karena dia menyukai atletik dan ingin mengejar karier sebagai atlet.
Bersaing di Olimpiade 2020 di Tokyo ini adalah salah satu harapan terbesarnya.
Lolos Putaran Berikutnya Nomor Bergengsi Lari 100 Meter Putri
Atlet Indonesia dari cabang atletik, Alvin Tehupeiory berhasil lolos putaran pertama lari nomor 100 meter putri.
Dia finis di urutan ketiga dalam babak Premilinary Round.
Catatan waktunya adalah 11,89 detik. Dia berada di peringkat ketiga, yang merupakan peringkat yang jadi syarat untuk bisa lolos babak selanjutnya.
Dua pelari lainnya yang catatan waktunya lebih baik dari Alvin adalah pelari Antigua and Barbuda, Joella Lloyd dan Pelari Malawi, Asimenye Swimwaka.
Alvin masih berjuang di babak selanjutnya.
Ayo Alvin, Lanjutkan perjuanganmu !
Atlet Indonesia dari cabang atletik, Alvin Tehupeiory berjuang di nomor 100 meter putri.
Dalam jadwal yang dikutip dari situs resmi olimpiade, Alvin Tehupeiory menjalani lomba di Olympic Stadium mulai pukul 07:14 WIB.
Dia bersaing di babak Premilinary Round.
Sprinter asal Ambon ini meraih wildcard di Olimpiade.
Alvin Tehupeiory akan mengawali perjuangan Indonesia hari ini.
Berdasarkan daftar peserta yang dirilis, Alvin adalah satu-satunya sprinter Asia Tenggara dari total sembilan nama yang tergabung dalam Heat 3.
Pesaing Alvin adalah pelari Malta, Carla Scicluna, pelari Mauritania, Houleye Ba, pelari Ghana, Deen Aissata Conte.
Pelari Palestina, Hanna Barakat, Pelari Malawi, Asimenye Swimwaka, pelari Tuvalu, Matie Stanley, pelari Oman, Mazoon Al Alawi, dan pelari Antigua and Barbuda, Joella Lloyd.
Seluruh peserta, termasuk Alvin harus finis pada posisi 3 besar untuk mengamankan tiket ke babak selanjutnya.