News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Olimpiade 2021

Efek Domino Emas Olimpiade Tokyo, Greysia/Apriyani Diguyur Bonus Rp 1 Milyar dari Grab Indonesia

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Atlet Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Greysia Polii Indonesia berpose dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka pada upacara selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 2 Agustus 2021. (Alexander NEMENOV/AFP)

TRIBUNNEWS.COM - Keberhasilan Greysia Polii/Apriyani Rahayu mendulang medali emas Olimpiade Tokyo 2021 membuat berbagai pihak tak sungkan untuk memberikan penghargaan terbaik kepada keduanya.

Sebagaimana misal pemerintah Indonesia yang akan memberikan uang hadiah sebesar Rp. 5 milliar bagi atlet yang meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2021.

Selain mendapatkan uang bonus dari pemerintah, Greysia/Apriyani juga dikabarkan telah dijanjikan berbagi hadiah mulai dari uang tunai, apartemen, hingga tanah.

Atlet Indonesia Apriyani Rahayu (kanan) dan Greysia Polii Indonesia berpose dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka pada upacara selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 2 Agustus 2021. (Alexander NEMENOV/AFP) (AFP/ALEXANDER NEMENOV)

Terbaru, Grab Indonesia telah memastikan akan memberikan guyuran bonus tambahan untuk pasangan Greysia/Apriyani.

Perusahaan berbasis aplikasi kendaraan itu akan memberikan bonus tambahan berupa uang sejumlah Rp. 1 Milliar kepada duet Greysia/Apriyani.

Baik Greysia maupun Apriyani masing-masing akan menerima Rp. 500 juta per orang.

Eng Hian yang yang berstatus sebagai pelatih ganda putri Indonesia yang mampu membantu Greysia/Apriyani juga akan diberikan bonus tambahan Rp. 100 juta.

Tak hanya itu saja, pihak Grab Indonesia menjanjikan akan memberikan ketiganya fasilitas belanja Grab Food selama setahun, masing-masing senilai Rp. 42.000.000,-.

Apriyani Rahayu dari Indonesia (ke-3 dari kanan) dan Greysia Polii dari Indonesia (ketiga dari kiri) berpose dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka di sebelah Jia Yifan dari Tiongkok (kedua dari kiri) dan Chen Qingchen (kiri) dari Tiongkok dengan medali perak dan Kim So-yeong dari Korea Selatan (2 kanan) dan Kong Hee-yong (kanan) dari Korea Selatan dengan medali perunggu mereka pada upacara selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 2 Agustus 2021. (Alexander NEMENOV/AFP) (AFP/ALEXANDER NEMENOV)

Berbagai guyuran bonus yang akan diberikan pihak Grab Indonesia itu sebagai wujud apresiasi atas prestasi luar biasa Greysia/Apriyani di tengah pandemi Covid-19.

Presiden Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata menjelaskan alasan pihaknya memberikan bonus sebesar itu sebagai wujud syukur atas prestasi Greysia/Apriyani yang mengharumkan Indonesia di kancah dunia.

Keberhasilan Greysia/Apriyani dipandang sebagai salah satu hadiah indah pula bagi Indonesia yang akan merayakan hari kemerdekaan pada bulan ini.

“Hormat kami kepada semua atlet yang berjuang untuk Indonesia, mengharumkan nama bangsa di dunia," ujar Ridzki Kramadibrata berdasarkan rilis informasi yang diterima Tribunnews, Selasa (3/8/2021).

"Kemenangan ini menjadi hadiah spesial untuk negara kita yang akan memperingati Hari Kemerdekaan,".

"Sebagai bagian dari bangsa Indonesia, keluarga besar Grab sangat bangga dan kami sudah tidak sabar menantikan kehadiran mereka kembali di tanah air.” tukasnya.

Apriyani Rahayu dari Indonesia dan Greysia Polii dari Indonesia (kiri) merayakan kemenangannya setelah memenangkan pertandingan final bulu tangkis ganda putri melawan Jia Yifan dari China dan Chen Qingchen dari China pada Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo. Senin (2 Agustus 2021). (Alexander NEMENOV/AFP) (AFP/ALEXANDER NEMENOV)

Sementara itu, Neneng Goenadi selaku Managing Director of Grab Indonesia juga mengucapkan selamat dan terima kasih atas perjuangan hebat dua srikandi Indonesia tersebut.

Kesuksesan Greysia/Apriyani dipandang oleh Neneng Goenadi sebagai obat pelipur lara masyarakat Indonesia yang saat ini masih berada pada masa pandemi Covid-19.

“Selamat dan terima kasih sebesar-besarnya kepada Greysia Polii dan Apriyani Rahayu atas medali emas hasil perjuangannya yang berhasil menorehkan sejarah baru Indonesia di Olimpiade.," ucap Neneng Goenadi.

"Bagai hadiah kejutan luar biasa bagi semua rakyat Indonesia di tengah duka dan masa sulit,".

"Tentunya, kebanggaan yang diberikan untuk bangsa Indonesia tak terukur dengan angka,".

"Tak terkecuali dari semua atlet di cabang olahraga lainnya, yang terus menginspirasi dan memotivasi kita semua, akan pentingnya Bersatu untuk Indonesia.” tutupnya.

Pasangan Greysia/Apriyani berhasil meraih emas setelah mengalahkan Chen Qingchen/Jia Yifan dengan skor 21-19 dan 21-15 di final ganda putri.

Kemenangan tersebut membuat duet Greysia/Apriyani mempersembahkan medali emas perdana bagi kontingen Indonesia di Tokyo.

Atlet Indonesia Apriyani Rahayu (kiri) dan Greysia Polii Indonesia berpose di lapangan dengan medali emas bulu tangkis ganda putri mereka selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo. Senin (2 Agustus 2021). (LINTAO ZHANG/ POOL/AFP) (AFP/LINTAO ZHANG)

Keberhasilan Greysia/Apriyani meraih emas membuat Indonesia kini sudah mengoleksi medali berupa satu emas, satu perak, dan dua perunggu.

Pasangan Greysia/Apriyani kini berhasil menyegel status sebagai ganda putri pertama Indonesia yang memenangkan medali emas dalam sejarah Olimpiade.

Alhasil catatan penuh sejarah itu membuat Greysia/Apriyani merasa bangga akan capaiannya tersebut.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini