TRIBUNNEWS.COM - Jadwal pertandingan babak penyisihan Grup Thomas dan Uber Cup 2021 sudah rilis.
Berikut ini jadwal lengkap tim bulutangkis Indonesia di babak penyisihan grup ajang beregu putra dan putri Thomas dan Uber Cup 2021.
Pertandingan Thomas dan Uber Cup 2021 akan diselenggarakan pada 9-17 Oktober 2021 mendatang di Aarhus, Denmark.
Baca juga: Jadwal Pertandingan Bulutangkis Paralimpiade Tokyo 2020, Indonesia Kirim 7 Atlet
Baca juga: Leani Ratri Oktila Siap Tampil Maksimal di Ajang Para Bulutangkis Paralimpiade Tokyo 2020
Pada Ajang Thomas Cup 2021, Indonesia berada di Grup A bersama dengan China Taipei, Thailand, dan Aljazair.
Sementara pada ajang Uber Cup Indonesia berada di Grup A bersama dengan Jepang, Jerman, dan Perancis.
BWF merilis babak penyisihan yang rencananya akan berlangsung pada 9-13 Oktober 2021.
Kemudian, pada 14 Oktober 2021, Piala Thomas masih menggelar laga-laga penyisihan grup, sedangkan Uber Cup mulai memasuki perempat final.
Sehari berselang, Thomas Cup mulai menggelar pertandingan perempat final.
Di sisi lain, Piala Uber memasuki babak empat besar alias semifinal.
Pada 16 Oktober 2021, Piala Thomas akan menggelar rangkaian pertandingan semifinal, sedangkan Uber Cup melangsungkan laga final.
Adapun final Thomas Cup akan digelar pada 17 Oktober 2021.
Berikut jadwal babak penyisihan Piala Thomas dan Uber Cup 2021 untuk tim Indonesia.
Jadwal Thomas Cup 2021 Tim Indonesia;
- Minggu, 9 Oktober 2021 pukul 00.00 WIB (Dini hari) : Indonesia vs Aljazair (court 3).
- Senin, 11 Oktober 2021 pukul 18.30 WIB : Indonesia vs Thailand (court 1).
- Rabu, 13 Oktober 2021 pukul 13.30 WIB : Indonesia vs Taiwan (court 1).
Sementara Jadwal Uber Cup 2021 Tim Indonesia;
- Sabtu, 9 Oktober 2021 pukul 13.30 WIB : Indonesia vs Jerman (court 3).
- Senin, 11 Oktober 2021 pukul 13.30 WIB : Indonesia vs Perancis (court 1).
- Selasa, 12 Oktober 2021 pukul 18.30 WIB : Indonesia vs Jepang (court 2).
(Tribunnews.com/Laura Hilmi)