News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

Jadwal MotoGP 2021 Pekan Ini Live Trans7 - De Javu Rossi & Quartararo saat Raih Gelar Juara Dunia

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pembalap bersaing selama Grand Prix Sepeda Motor Austria di trek balap Red Bull Ring di Spielberg, Austria pada 15 Agustus 2021.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal MotoGP 2021 di mana akhir pekan ini Fabio Quartararo cs memiliki agenda balapan di Italia.

MotoGP Emilia Romagna yang menjadi seri ke-16 MotoGP 2021 akan berlangsung di Sirkuit Misano, Jumat (22/10/2021) hingga Minggu (24/10/2021).

Balapan kelas para raja MotoGP Emilia Romagna dijadwalkan berlangsung pukul 19.00 WIB.

GP mania dapat menyaksikan balapan MotoGP 2021 melalui siaran langsung Trans7 dan live streaming Vidio.com.

Baca juga: Jadwal MotoGP 2021 Live Trans7 - Akhir Pekan Ini Libur Balapan, GP Emilia Romagna Mulai 22 Oktober

Baca juga: Jadwal MotoGP 2021 dan Jam Tayang Trans7: Ducati Pasrah Lihat Quartararo Gelar Pesta Juara di Misano

Pembalap Yamaha asal Prancis, Fabio Quartararo, melakukan selebrasi di podium setelah memenangkan balapan MotoGP dari GP Inggris di sirkuit Silverstone di Northamptonshire, Inggris tengah, pada 29 Agustus 2021. (Adrian DENNIS / AFP)

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo tinggal selangkah lagi menobatkan diri jadi juara dunia MotoGP 2021.

Secara perhitungan, Fabio Quartararo sah mengunci titel Juara Dunia MotoGP 2021 bila berhasil finis di depan pesaing terdekatnya, Francesco Bagnaia.

Quartararo saat ini memimpin puncak klasemen MotoGP 2021 dengan koleksi 254 angka.

Ia unggul 52 poin dari Bagnaia yang duduk di tangga kedua.

Jika Fabio Quartararo mampu menyegel gelar juara akhir pekan nanti, maka ia menyamai catatan gelar perdana yang diraih Valentino Rossi di Yamaha.

Dikutip dari Corsedimoto, Fabio Quartararo menjalani debut sebagai pembalap tim Yamaha pabrikan di MotoGP 2021.

Fabio Quartararo awalnya tidak masuk sebagai kandidat kuat juara dunia MotoGP 2021.Fabio Quartararo di awal MotoGP 2021 berada di tim Yamaha pabrikan berada di balik bayang-bayang Maverick Vinales.

Namun demikian, Fabio Quartararo mampu membalikkan pandangan pengamat hingga akhirnya berhasil menunjukkan kapasitas dirinya layak sebagai kandidat juara dunia.

Pembalap Yamaha-SRT Italia Valentino Rossi mengendarai sepeda motornya saat sesi latihan bebas ketiga MotoGP Grand Prix Inggris di sirkuit Silverstone di Northamptonshire, Inggris tengah, pada 28 Agustus 2021. (Adrian DENNIS / AFP)

Fabio Quartararo menjadi pembalap MotoGP dengan koleksi menang terbanyak di MotoGP 2021.

Tahukah 17 musim lalu, Valentino Rossi berada dalam posisi seperti Fabio Quartararo di MotoGP 2004.

Valentino Rossi menjalani debut sebagai pembalap tim Yamaha pabrikan.

Bedanya, The Doctor terlebih dahulu membuktikan kapasitasnya bersama Repsol Honda dengan meraih dua gelar juara dunia.

Selain itu, Quartararo memiliki satu catatan fantastis yang menunggunya. Ia bakal menjadi rider pertama Prancis yang menjadi juara dunia kelas premier.

Jadwal MotoGP Emilia Romagna 2021

Jumat, 22 Oktober 2021

14.00 WIB - 14.40 WIB: FP1 Moto3

14.55 WIB - 15.40 WIB: FP1 MotoGP

15.55 WIB - 16.35 WIB: FP1 Moto2

18.15 WIB - 18.55 WIB: FP2 Moto3

19.10 WIB - 19.55 WIB: FP2 MotoGP

20.10 WIB - 20.50 WIB: FP2 Moto2

Sabtu, 23 Oktober 2021

14.00 WIB - 14.40 WIB: FP3 Moto3

14.55 WIB - 15.40 WIB: FP3 MotoGP

15.55 WIB - 16.35 WIB: FP3 Moto2

17.35 WIB - 17.50 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) Moto3

18.00 WIB - 18.15 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) Moto3

18.30 WIB - 19.00 WIB: FP4 MotoGP

19.10 WIB - 19.25 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) MotoGP

19.35 WIB - 19.50 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) MotoGP

20.10 WIB - 20.25 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) Moto2

20.35 WIB - 20.50 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) Moto2

Minggu, 24 Oktober 2021

16.00 WIB: Balapan Moto3

17:20 WIB: Balapan Moto2

19.00 WIB: Balapan MotoGP

Link Live Streaming

Live streaming Trans7 >>>

Live streaming Trans7 via UseeTV >>>

Live streaming FoxSports >>>

Live streaming Fox Sports >>>

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini