News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Jadwal BWF World Tour 2021 Pasca Denmark Open, Misi Penting Axelsen Kudeta Posisi Momota

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pebulu tangkis Denmark Viktor Axelsen melakukan selebrasi usai mengalahkan petenis Guatemala Kevin Cordon dalam pertandingan semifinal bulu tangkis tunggal putra pada Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 1 Agustus 2021.

TRIBUNNEWS.COM - Penyelenggaraan turnamen Denmark Open 2021 telah selesai digelar dimana Jepang berhasil menyabet tiga gelar juara dari lima nomor yang dipertandingkan, Minggu (24/10/2021) tadi malam.

Wakil tuan rumah, Viktor Axelsen juga berhasil meraih gelar juara Denmark Open setelah mengalahkan Kento Momota di partai final.

Keberhasilan mengalahkan Momota semakin mendekatkan Axelsen menuntaskan misi besar mengkudeta posisi rangking teratas sektor tunggal putra.

Perhelatan Prancis Open 2021 akan menjadi arena Axelsen untuk bisa menyalip posisi Momota sebagai peringkat tertinggi BWF nomor tunggal putra saat ini.

Baca juga: Hasil Final Denmark Open 2021: Jepang Berjaya Rebut 3 Gelar, Peluang Axelsen Lompati Ranking Momota

Baca juga: Liburan ke Kebun Binatang Pasca Denmark Open 2021, Pose Foto Ahsan/Hendra Curi Perhatian

Viktor Axelsen dari Denmark merayakan reaksinya saat pertandingan semifinal tunggal putra melawan Anthony Sinisuka Ginting dari Indonesia (tidak terlihat) saat semifinal Badminton Thomas Cup antara Indonesia dan Denmark di Aarhus, Denmark, pada 16 Oktober 2021. (CLAUS FISKER / RITZAU SCANPIX / AFP)

Jika Axelsen berhasil menyegel gelar juara dalam ajang tersebut maka dipastikan ia akan dinobatkan sebagai peringkat tertinggi sektor tunggal putra menggeser Momota.

Ajang Prancis Open sendiri sudah menunggu pada tanggal 26-31 Oktober 2021.

Setelah Prancis Open, agenda BWF World Tourd tahun ini akan dilanjutkan Saarlorlux Open 2021 yang berlangsung di Jerman.

Penyelanggaraan Saarlorlux Open 2021 akan digelar mulai tanggal 2 sampai 7 November mendatang.

Baca juga: Indonesia Dapat Sanksi dari WADA, Bagaimana Nasib Event Bulutangkis di Tanah Air?

Baca juga: An Se Young Kena Kartu Kuning dan Merah di Final Denmark Open 2021, Apa Artinya?

Lalu, Indonesia dipercaya akan menjadi tuan rumah tiga turnamen sekaligus setelah Saarlorlux Open 2021.

Yakni Indonesia Masters, Indonesia Open, ditutup oleh BWF World Tour Finals 2021.

Kento Momota dari Jepang bermain saat melawan Tien Chen Chou dari Chinese Taipei (tidak dalam gambar) saat pertandingan tunggal putra perempat final antara Chinese Taipei dan Jepang di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis (Sudirman Cup) di Vantaa, Finlandia pada Oktober 1, 2021. (Antti Aimo-Koivisto / Lehtikuva / AFP)

Keseluruhan turnamen yang digelar Indonesia akan berlangsung di Bali.

Perjuangan para atlet bulutangkis Indonesia pun diharapkan bisa berbuah manis dengan sumbangan trofi gelar juara dalam setiap turnamennya.

Jadwal Turnamen BWF World Tour 2021 Pasca Denmark Open 2021:

- Yonex French Open (26-31 Oktober 2021)

- Saarlorlux Open (2-7 November 2021)

- Indonesia Masters (16-21 November 2021)

- Indonesia Open (23-28 November 2021)

- BWF World Tour Finals (1-5 Desember 2021)

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini