TRIBUNNEWS.COM - Fabio Quartararo cs tidak memiliki agenda balapan MotoGP 2021 akhir pekan ini, Minggu (31/10/2021).
Seri ke-17 MotoGP 2021 yang bertajuk MotoGP Portugal baru akan tersaji Jumat (5/11/2021) hingga Minggu (7/11/2021) di Sirkuit Algarve, Portimao.
GP mania dapat menyaksikan balapan MotoGP 2021 melalui siaran langsung Trans7 maupun live streaming Vidio.com.
Baca juga: Satu Titel Juara Dunia MotoGP Cukup bagi Quartararo Jadi Pesaing Marquez di Masa Depan
Baca juga: Misteri Juara Dunia MotoGP 2021 Terjawab, Waktunya Pindah Fokus ke Marquez & Gebrakan The Baby Alien
Fabio Quartararo tengah menikmati kesuksesannya di MotoGP 2021 setelah memastikan gelar juara dunia, Minggu (24/10/2021).
Titel tersebut sah menjadi pembalap Monster Energy Yamaha tersebut setelah merampungkan balapan MotoGP Emilia Romagna.
Quartararo "tertolong" blunder yang dilakukan Francesco Bagnaia lantaran mengalami kecelakaan dan tak bisa merampungkan race.
Walhasil, jumlah perolehan poin Frabio Quartararo tak mungkin kesalip Bagnaia di dua balapan sisa MotoGP 2021.
Namun sorotan lain ditujukan kepada pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.
Marc Marquez menorehkan penampilan sensasional di musim ini.
Meski berbalutkan cedera lengan kanan, namun rider kelahiran Cervera, Spanyol ini menjadi peraih podium kemenangan terbanyak kedua setelah Quartararo.
Penampilan menanjak Marc Marquez dalam rangka menemukan kembali top performanya menarik atensi peraih gelar Juara Dunia MotoGP 2021.
El Diablo (julukan Quartararo) menyatakan bahwa dirinya sangat tertantang di dua balapan sisa musim ini hingga seterusnya untuk bertarung melawan pemilik nomor #93 di MotoGP itu.
"Tentu saja, saya sangat ingin bertarung melawan Marc Marquez. Saya rasa ia sudah pulih melihat dua kemenangan beruntun mampu ai torehkan," terang Qartararo, dikutip dari laman Motosan.
"Marc adalah contoh yang telah saya ikuti selama bertahun-tahun. Saya sangat menyukainya sebagai pilot dan sebagai pribadi, dan perjuangan yang kami alami di tahun 2019, meskipun dia hampir selalu memenangkannya, saya mengingatnya sebagai momen di mana dia bisa belajar dan menikmatinya.
"Mereka mengizinkan saya untuk mengatakan bahwa saya berlari melawan pebalap juara dunia delapan kali (Marc Marquez)," tegasnya.
Jadwal MotoGP 2021:
28 Maret - GP Qatar, Sirkuit Losail
4 April - GP Doha, Sirkuit Losail
18 April - GP Portugal, Sirkuit Portimao
2 Mei - GP Spanyol, Sirkuit Jerez
16 Mei - GP Prancis, Le Mans
30 Mei - GP Italia, Sirkuit Mugello
6 Juni - GP Catalunya, Sirkuit Catalunya
20 Juni - GP Jerman, Sachsenring
27 Juni - GP Belanda, Sirkuit Assen
8 Agustus - GP Styria, Red Bull Ring
15 Agustus - GP Austria, Red Bull Ring
29 Agustus - GP Inggris, Sirkuit Silverstone
12 September - GP Aragon, Sirkuit Aragon
19 September - GP San Marino, Sirkuit Misano
3 Oktober - GP Amerika Serikat , Sirkuit of The Americas
24 Oktober - GP Emilia Romagna, Sirkuit Misano
7 November- GP Portugal, Sirkuit Portimao
14 November - GP Valencia, Sirkuit Ricardo Tormo
(Tribunnews.com/Giri)