News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bulutangkis

Live Score Hasil Final Belgian International 2021: Fikri/Bagas vs Pramudya/Yeremia, Akses di Sini

Penulis: Laura Hilmi
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.//Link Live Score hasil Final Belgian International 2021 hari ini, Sabtu (30/10/2021). Duel sengit Fikri/Bagas vs Pramudya/Yeremia, pantau lewat HP.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut link live score hasil Final Belgian International 2021 yang berlangsung hari ini, Sabtu (30/10/2021).

Pertandingan Final Belgian International 2021 digelar di Sportoase, Belgia.

Para pecinta bulutangkis dapat menyaksikan duel sengit wakil muda Indonesia di Final Belgian International 2021 melalui live score dari laman tournamentsoftware.com.

Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. (BADMINTON INDONESIA)

(Link Live Score Hasil Pertandingan Final Belgian International 2021 terdapat di akhir artikel)

Hanya tersisa dua wakil Indonesia di sektor ganda putra yang akan bertanding di partai Final Belgian International 2021 hari ini.

Baca juga: Ribuan Pebulutangkis Muda Bersaing di Kejuaraan Bulutangkis Yuzu Isotonic Akmil Open 2021

Baca juga: Hasil Semifinal French Open 2021: Menang Perang Saudara, The Minions Segel Tiket Final

Dua wakil Indonesia yang akan bertanding di Final Belgian International 2021 adalah pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Di partai Final Belgian International 2021, dua wakil Indonesia tersebut harus melewati perang saudara untuk memperebutkan gelar juara.

Kepastian Fikri/Bagas dan Pramudya/Yeremia melenggang ke partai puncak final setelah berhasil mengalahkan lawannya masing-masing pada pertandingan semifinal kemarin, Jumat (29/10/2021) malam WIB.

Fikri/Bagas sukses menuntaskan perlawanan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee dua gim langsung, dengan skor 21-10, 21-8.

Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana saat beraksi pada babak kualifikasi Thailand Masters 2020, di Indoor Stadium Huamark, Thailand, Selasa (21/1/2020).   (BADMINTON INDONESIA)

Sementara Pramudya/Yeremia memenangkan laga kontra wakil Denmark, William Kryger Boe/Christian Faust Kjaer, dengan skor 21-17 dan 21-14.

Adapun tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani harus terhenti di babak perempat final Belgian International 2021.

Lagkah Putri Kusuma Wardani dihentikan wakil Thailand, Wen Chi Hsu melalui straight game dengan skor 7-21 dan 11-21.

Dengan demikian, Indonesia hanya menyisahkan dua wakilnya untuk memastikan gelar juara Belgian International 2021.

Pertandingan Fikri/Bagas vs Pramudya/Yeremia di babak Final Belgian International 2021 diperkirakan akan dimulai dini hari WIB.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini