TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi berhasil lolos ke babak 16 besar Indonesia Open 2021.
Febriana/Amalia melangkah pasti ke babak 16 besar Indonesia Open 2021 setelah sukses mengalahkan seniornya sendiri, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah di babak pertama kemarin, Selasa (23/11/2021) malam WIB.
Skor 21-11 dan 21-15 mewarnai kemenangan Febriana/Amalia laga kontra Nita/Putri dalam pertandingan yang berlangsung 55 menit.
Menurut Febriana Dwipuji Kusuma, dirinya bersama Amalia mampu tampil lebih enjoy dibanding Nita/Putri.
"Senang bisa melaju ke babak kedua. Bisa memberikan perlawanan dan main enjoy," ujar Febriana seperti rilis resmi PBSI pada Selasa (24/11/2021) malam WIB.
Baca juga: Indonesia Open 2021: Belajar dari Kesalahan Jadi Kunci Sukses Adnan/Mychelle Lolos ke 16 Besar
Lebih lanjut, Febriana mengaku mampu bermain lebih kompak saat bertanding.
"Kami lebih kompak dan main maksimal," ungkap Febriana.
Sementara itu Amalia menyampaikan, minimalisir kesalahan menjadi kunci suksesnya menangi perang saudara kontra Nita/Putri.
"Kami anggap seperti tidak melawan sesama pelatnas. Tetap menekan dan berusaha tidak melakukan kesalahan sendiri," ungkap Amalia.
Amalia mengaku senang bisa menunjukkan permainan terbaik sesuai dengan strategi yang ia rencanakan bersama Febriana.
"Strategi yang direncanakan berjalan seperti yang diharapkan," tambah Amalia.
Kemenangan di babak pertama otomatis mengantar Febriana/Amalia melaju ke babak 16 besar Indonesia Open 2021.
Pada babak 16 besar Indonesia Open 2021, mereka akan berhadapan dengan pemain unggulan asal Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.
Baca juga: Sorotan Indonesia Open 2021: Evaluasi Shesar Hiren Jumpa Rasmus Gemke di Babak 16 Besar
Diketahui, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan lolos ke babak 16 besar setelah menumbangkan wakil Spanyol, Clara Azurmendi/Beatriz Corrales.
Tan/Thinaah meraih kemenangan dua gim langsung dengan kedudukan 22-20 dan 21-19.
Berhadapan dengan Tan/Thinaah, Febriana/Amalia bertekad akan tampil lebih kompak.
"Semua lawan punya kesulitannya sendiri. Kami harus lebih kompak lagi. Ganda Malaysia ini bermain lebih solid dan sulit ditekan," terang Febriana.
Laga Febriana/Amalia vs Tan/Thinaah dijadwalkan akan berlangsung besok, Kamis (25/11/2021).
Mengulas rekor pertemuan kedua pasangan, Febriana/Amalia memiliki catatan satu kekalahan saat berjumpa Tan/Thinaah pada ajang Indonesia International Challenge 2019.
Saat itu, Febriana/Amalia kalah start sehingga kehilangan poin di gim pertama dengan kedudukan 13-21.
Di gim kedua, Febriana/Amalia sempat berhasil merebut kemenangan menyakinkan dengan skor 21-8.
Sayangnya pada gim ketiga atau gim penentuan, Febriana/Amalia menelan kekalahan dengan skor 13-21 sekaligus menyerahkan kemenangan untuk Tan/Thinaah.
Dengan demikian, pertemuan besok di babak 16 besar Indonesia Open 2021 akan menjadi tantangan sendiri bagi Febriana/Amalia membuktikan performa gemilangnya untuk melibas pemain unggulan Malaysia tersebut.
(Tribunnews.com/Laura Hilmi)