TRIBUNNEWS.COM - Hasil berbeda didapatkan dua wakil tuan rumah saat berlaga di ajang Indonesia Open 2021 yang telah memasuki 8 besar hari ini, Jumat (27/11/2021).
Dua wakil Indonesia yang bertanding yakni Jonatan Christie (tunggal putra) dan Hafiz Faizal/Gloria Emmanuelle Widjaja (ganda campuran) mendapatkan hasil berkebalikan.
Sebagaimana misal Jonatan Christie yang berhasil memastikan diri lolos ke semifinal, dengan catatan tanpa bertanding sama sekali hari ini.
Kepastian Jojo lolos ke semifinal tanpa bertanding lantaran Anders Antonsen memutuskan walk over (WO) sebelum pertandingan.
Baca juga: Indonesia Open 2021, Jonatan Christie Bikin Sejarah, Pertama Kali Tembus Semifinal Tanpa Berkeringat
Baca juga: Live Score Hasil Indonesia Open 2021 Hari Ini: Misi Berburu Tiket Semifinal, Pantau di HP
Usut demi usut ternyata Antonsen terpaksa menarik diri lantaran masalah cedera yang ia derita.
Dalam rilis yang disampaikan PBSI tampak dijelaskan bahwa Antonsen mengalami masalah pada bagian otot dadanya.
Antonsen pun akhirnya tak bisa bertanding setelah menerima rekomendasi dari dokter atas cederanya tersebut.
Mundurnya Antonsen secara tidak langsung menguntungkan bagi Jojo yang bisa lolos tanpa bertanding sama sekali.
Sementara itu, nasib berbeda dialami oleh satu-satunya pasangan ganda campuran Indonesia yang tersisa di babak perempat final.
Ialah pasangan Hafiz/Gloria yang harus keok setelah bertemu wakil Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje.
Baca juga: Anders Antonsen Mundur, Jonatan Christie Melaju ke Semifinal Indonesia Open 2021
Pasangan Hafiz/Gloria sebenarnya mampu tampil sepanjang laga melawan utusan Denmark tersebut.
Terbukti, keduanya sempat mampu mengamankan set pertama dengan kemenangan 21-14.
Hanya saja memang perjuangan tanpa mengenal lelah pihak lawan membuat Hafiz/Gloria tersungkur.
Pasangan Hafiz/Gloria pun harus mengakui keunggulan lawan tandingnya dengan skor 11-21 dan 18-21 pada set kedua serta ketiga.
Kekalahan dalam permainan rubber game tersebut terasa menyesakan mengingat hal itu membuat Indonesia tanpa wakil sama sekali di semifinal sektor ganda campuran.
Raihan hasil negatif tersebut juga membuat Indonesia tanpa wakil dalam dua sektor di partai semifinal besok.
Selain sektor ganda campuran, Indonesia juga tanpa wakil di nomor tunggal putri.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)