TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Tommy Kurniawan, anggota Komisi VI DPR RI menggandeng Organisasi Pemuda DKN Garda Bangsa Bidang Kesra menggelar Turnamen Golf Milenial Parlemen di Lapangan Golf Rancamaya Bogor, Jawa Barat, Minggu (5/12/2021).
Menjadi satu kebanggaan dirinya, karena turnamen yang memperebutkan Piala Tommy Kurniawan itu sendiri sukses digelar karena diikuti oleh peserta dari Jakarta dan sekitarnya.
Tommy Kurniawan mengatakan, gelaran turnamen Golf ini dilaksanakan guna memberi ruang sekaligus wadah kepada masyarakat luas khususnya anak milenial atau anak muda yang saat ini peminat olahraga golf terus alami kenaikan di tengah pandemi.
“Turnamen Golf Milenial Parlemen ini sebagai langkah awal yang kami hadirkan untuk masyarakat luas, khsusnya anak-anak muda. Kita tahu semua, anak muda saat ini sedang antusias dengan olahraga golf ini. Trendnya terus naik. Karena itu kita gelar turnamen ini,” ungkap Tommy Kurniawan disela-sela penyelenggaraan turnamen.
Ketua Umum DKN Garda Bangsa ini mengakui bahwa olahraga Golf sangat mendukung kebugaran anak-anak muda untuk selalu menjaga kesehatannya.
"Dengan menjaga jarak dan bergerak melangkah lebih jauh serta mampu mengasah kemampuannya. Dan udara yang bersih dan menyejukkan di lapangan golf, saya rasa sangat cocok mengadakan turnamen ditengah kondisi pandemi ini. Yang penting kita semua menjaga protokol kesehatan dengan sebaik-baiknya,” tutur pria yang akrab disapa Tomkur ini.
Sementara itu, Aly Taufik, Ketua Bidang Kesra DKN Garda Bangsa yang juga Ketua Pelaksana gelaran ini menambahkan, antusias peserta yang mengikuti turnamen ini sangat besar.
Pihaknya tetap memprioritaskan aturan yang ada di tengah pandemi dengan cara membatasi ruang pendaftarannya.
“Kami memperhatikan protokol kesehatan dalam melaksanakan turnamen ini. Sejak dibuka pendaftarannya, animo masyarakat sangat tinggi sekali. Kita lakukan seleksi karena kita tidak bisa menampung seluruhnya. Kedepan, turnamen ini akan terus kami laksanakan. Bisa jadi, 1 tahun 2 kali,” jelas Aly Taufik.
Hasil dari turnamen ini, Bro Ahris sukses menyabet gelar dengan Best Gross Overall terbaiknya, diikuti Bro Iwan K yang sukses berada di posisi kedua.
Tommy Kurniawan hadir langsung bersama Sekretaris Jenderal DKN Garda Bangsa Muhammad Rodli Kaelani dan juga seluruh Pengurus Organisasi Kepemudaan yang menjadi sayap dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).