TRIBUNNEWS.COM - Perbasi umukan daftar nama pemain Timnas Basket Putra Indonesa yang akan mengikuti FIBA World Cup Qualifiers 2022, Rabu (9/2).
Pengumuman tersebut guna melanjutkan gelaran FIBA World Cup Qualifiers yang akan digelar di Arab Saudi pada 24 Februari 2022 mendatang.
Selanjutnya, tanggal 27 Februari 2022 akan melanjutkan pertandingan melawan Jordan di Jordan.
Gelaran tersebut melanjutkan kualifikasi piala dunia basket Asia jedela kedua.
Baca juga: Ini Tiga Alasan IBL 2022 Kembali Dimulai Pada Awal Maret Mendatang
Baca juga: Banyak Pemain Terpapar Covid-19, IBL Siapkan Opsi Sistem Bubble Terpusat
Mengutip fiba.basketball, timnas basket Indonesia telah melakoni pertandingan melawan Lebanon pada, 29 November 2021 lalu.
Pada pertandingan terakhir itu, tim basket Indonesia harus menelan kekalahan dengan skor akhir 64-110 untuk kemenangan Lebanon.
Hingga kini, menghuni grup C, Indonesia belum pernah raih kemenangan satu kali pun.
Di gelaran jendela selanjutnya, timnas basket Indonesia dijadwalkan akan menghadapi tim Saudi Arabia di City Arena, Jeddah.
Pertandingan menghadapi Saudi Arabia akan berlangsung pada, 24 Februari 2022.
Selanjutnya, timnas basket Indonesia akan menghadapi tim Jordan di Jordan.
Adapun jadwal menghadapi tim Jordan tersebut akan berlangsung pada, 27 Februari 2022.
Dengan demikian, karena adanya gelaran FIBA yang akan diikuti oleh timnas basket Indonesia, maka Indonesia Basketball League (IBL) dihentikan sementara.
Baca juga: Demi Keberlangsungan Musim, IBL 2022 Pilih Opsi Bubble Terpusat
Hal tersebut sesuai dengan regulasi bahwa ketika sedang ada pertandingan Internasional yang berlangsung, maka liga nasional harus dihentikan.
Hal tersebut juga termasuk keuntungan untuk liga karena beberapa pemain yang terpapar Covid-19, maka harus mengembalikan kebugarannya.