News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

Para Pebalap MotoGP Mulai Berdatangan ke Indonesia, yang Tak Ikut Parade Langsung ke Lombok    

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pembalap MotoGP berpose untuk foto bersama di Sirkuit Internasional Losail di pinggiran ibukota Qatar, Doha, pada 3 Maret 2022.

Para Pebalap MotoGP Mulai Berdatangan ke Indonesia, yang Tak Ikut Parade Langsung ke Lombok
 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria, mengatakan semua pebalap akan tiba di Indonesia pada Selasa dan Rabu (15-16 Maret 2022).

Sebagian bakal mengikuti parade motor di Jakarta dan sebagian lagi bakal langsung melanjutkan ke Lombok.

Beberapa nama pebalap yang akan terlebih dulu mengikuti parade motor di Jakarta pada Rabu pagi antara lain Marc Marquez (Honda), Joan Mir (Suzuki), dan Jack Miller (Ducati).

Baca juga: Daftar 20 Pebalap yang Akan Berparade Bersama Jokowi di Jakarta Jelang MotoGP Mandalika 2022

Suasana jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (15/3/2022). Marc Marquez, Joan Mir, juga Francesco Bagnaia bakal menjajal aspal jalan protokol ibukota dalam parade pembalap MotoGP, Rabu (15/3/2022). Para pembalap ini akan mengikuti parade pembalap MotoGP di Jakarta sebelum berlaga di sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat. (Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha) (Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha)

Para pebalap ini akan berangkat dari Istana Merdeka ke Hotel Kempinski. Priandhi pun memberikan update mengenai rencana kegiatan para rider.

“Pebalap yang sudah ada di Jakarta pada Rabu ini akan bersiap-siap di Wisma Negara lalu mengendarai motor mereka menuju Istana Merdeka untuk bertemu Presiden Joko Widodo,” kata Priandhi dalam keterangan resminya, Selasa (15/3/2022).

“Setelah pertemuan, para pebalap akan foto bersama dengan Presiden lalu mereka akan parade naik motor dari Istana Merdeka ke Hotel Kempinski. Presiden sendiri tampaknya tidak ikut karena satu dan lain hal,” jelasnya.

Lebih lanjut Priandhi mengatakan para pebalap yang tidak ikut parade sudah mulai tiba di Lombok pada Rabu malam.

Seperti diketahui, MotoGP seri Mandalika akan diadakan pada 18 – 20 Maret 2022.

“Semua pebalap akan tiba di Jakarta pada 15 Maret. Pebalap yang tidak ikut parade akan melanjutkan langsung ke Lombok. Harapan kami, targetnya, Rabu malam semua yang tak ikut parade akan tiba di Lombok,” ujar Priandhi.

“Yang ikut parade baru Kamisnya terbang ke Lombok. Setahu saya mereka beberapa flight tetapi sampai bersamaan di sini (Lombok). Sehingga, mungkin bisa dipastikan mereka berada di Indonesia semua,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini