TRIBUNNEWS.COM - Ganda putra Merah Putih, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo bakal menghadapi Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dalam lanjutan Perempat Final Indonesia Masters 2022, pada Jumat (10/6/2022) hari ini.
Pertandingan Marcus/Kevin vs Goh/Izzuddin bakal berlangsung di lapangan 1 Istora Senayan.
Duel antara Marcus/Kevin vs Goh/Izzuddin dapat disaksikan secara live MNC TV, iNews TV dan streaming RCTI+.
Baca juga: Live Streaming Perempat Final Indonesia Masters 2022, Ginting & Marcus/Kevin Ketemu Wakil Malaysia
Baca juga: Indonesia Masters 2022: Lee Zii Jia Kalah Rekor Pertemuan, Ginting Lebih Dijagokan ke Semifinal
Menurut statistik BWF, sejarah pertemuan Marcus/Kevin melawan Goh/Izzuddin baru saling bertarung sekali.
Itu terjadi pada ajang Indonesia Masters 2020 lalu yang juga memasuki babak Perempat Final.
Pasangan yang berjuluk The Minions sukses mengandaskan Goh/Izzuddin lewat straight game dengan skor 21-13, 23-21.
Sejarah pertemuan yang lebih berpihak kepada The Minions seharusnya bisa dijadikan modal untuk merebut tiket Semifinal Indonesia Masters 2022.
Meskipun demikian, The Minions tetap wajib waspada terhadap semangat juang yang dimiliki Goh/Izzuddin.
Apalagi Minions melangkah ke Perempat Final Indonesia Masters 2022 dengan susah payah melewati hadangan pasangan asal Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren melalui drama tiga gim.
Marcus/Kevin mengakhiri perlawanan Jomkoh/Kedren dengan kedudukan 21-14, 8-21 dan 21-18.
Kemenangan The Minions ini patut mendapat apresiasi lebih, terutama kerja keras yang ditunjukan Marcus Gideon.
Pasalnya, kondisi Marcus Gideon belum sepenuhnya pulih dari operasi yang ia jalani beberapa waktu lalu.
Pasangan Thailand pun sadar dengan kondisi Gideon yang kurang fit.
Jomkoh/Kedren lantas mencoba mengarahkan serangan mereka ke arah Gideon.
Tekanan yang diberikan Jomkoh/Kedren ini untungnya berhasil teratasi.
Mereka membuktikan tak hanya ciamik soal penyerangan saja.
Dibalik keberhasilan melaju Perempat Final Indonesia Masters 2022, Marcus/Kevin sama-sama menunjukkan kemampuan bertahan yang luar biasa.
Patut dinantikan bagaimana perjuangan Minions saat bertemu Goh/Izzuddin pada Perempat Final Indonesia Masters 2022.
Mampukah Minions kembali melanjutkan langkahnya mencapai Semifinal sekaligus mempertegas rekor kemenangan atas Goh/Izzuddin.
Atau justru terhenti di tangan Goh/Izzuddin yang tengah mengincar kemenangan perdana dari Minions.
Berikut Link Live Streaming Indonesia Masters 2022:
Jadwal Lengkap Perempat Final Indonesia Masters 2022
Jumat (10/6/2022)
Mulai Pukul 13.00 WIB
**Lapangan 1
- Anthony Ginting vs Lee Zii Jia
- Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Lee Yang/Wang Chi-lin
**Lapangan 2
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran
- Siti Fadia/Apriyani Rahayu vs Lee So Hee/Shin Seung Chan
- Febby Valencia/Ribka Sugiarto vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong
- Marcus Gideon/Kevin Sanjaya vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin
(Tribunnews.com/Ipunk)