News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis

Kejuaraan Dunia BWF 2022: Ribka Sebut Fadia Makin Percaya Diri dan Menulari Aura Positif

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ribka akui tertular aura positif dari Fadia serta kepercayaan diri tinggi - Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti pasca babak pertama Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, Senin (22/8/2022)

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putri, Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil memetik kemenangan di laga perdana Kejuaraan Dunia BWF 2022, Senin (22/8/2022).

Kemenangan itu didapatkan oleh Ribka/Fadia saat berhadapan dengan wakil Taiwan, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun.

Melalui 2 gim langsung, Ribka/Fadia sukses mengamankan kemenangan di partai perdana Kejuaraan Dunia BWF 2022.

Baca juga: Debut Manis Ribka/Fadia di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022: Pengalaman Penting Untuk Kita

Pasangan ganda putri, Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti ketika beraksi di partai perdana Kejuaraan Dunia BWF 2022, Senin (22/8/2022) di Tokyo, Jepang. (Website PBSI)

Di balik kemenangan itu, Ribka nampaknya terkesima dengan penampilan tandemnya, Fadia.

Setelah berpisah setelah Kejuaraan Asia, Fadia berpasangan dengan Apriyani Rahayu dan telah mengamankan tiga gelar.

Nampaknya itu berimbas pada penampilan Fadia ketika kembali dipasangkan dengan Ribka.

Ribka merasakan Fadia memiliki kepercayaan diri yang cukup tinggi dan aura positif.

"Secara pola permainan tidak ada yang berubah dari Fadia. Tapi terasa sekali dia sedang percaya dirinya tinggi," ujar Ribka dilansir PBSI.

"Jadi aura positifnya mempengaruhi saya. Saya jadi lebih semangat juga. Itu mungkin salah satu kunci tadi bisa langsung klop juga di lapangan."

Fadia Akui Semangatnya Membara

Tak dipungkiri, mental juara saat Fadia bersama Apri juga ditularkan saat berpasangan dengan Ribka.

Fadia sendiri menerangkan saat tampil di Kejuaraan Dunia BWF 2022 bersama Ribka, semangatnya membara.

Pasalnya Fadia menganggap bahwa tampil di ajang bergengsi seperti Kejuaraan Dunia BWF 2022 adalah pengalaman berharga.

Sehingga Fadia merasakan aura yang berbeda ketika tampil di Kejuaraan Dunia ini.

"Senang bisa kembali reuni dengan Ribka, di Kejuaraan Dunia pula," terang Fadia.

Ribka Sugiarto/Fadia Silva Ramadhanti saat berlatih di Chiyoda Sports Center, Tokyo, Jepang, Jumat (19/8/2022). (Dok: PBSI)

"Pengalaman yang penting buat kita karena pertama kali tampil bareng Ribka di turnamen ini."

"Hawanya memang berbeda tampil di turnamen ini dibanding turnamen lainnya. Rasanya seperti lebih bergelora semangatnya," katanya menambahkan.

Diharapkan dengan aura positif dan semangat membara itu bisa mengantarkan Ribka/Fadia memetik hasil apik di babak selanjutnya.

Adapun agenda Ribka/Fadia pada babak kedua nanti akan berhadapan dengan wakil Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Berhadapan dengan wakil unggulan, Ribka/Fadia tetap bertekad untuk tampil apik.

"Di pertandingan selanjutnya harus lebih fokus lagi, semangat dan konsistensinya terus dijaga biar tidak turun," pungkas Ribka.

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini